SUARA CIREBON – Bhakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS) tahun 2023 di Desa Sarabau, Kecamatan Plered, Kabupaten Cirebon dengan tema “Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI – Rakyat Semakin Kuat resmi di tutup, Rabu, 22 November 2023.
Penutupan BSMSS tersebut dihadiri Bupati Cirebon, H. Imron dan Wakil Bupati (Wabup) Hj. Wahyu Tjiptaningsih, Dandim 0620/Kab.Cirebon, Kapolresta Cirebon yang di wakili Wakapolres, Kajari, Ketua Pengadilan Negeri Sumber,Ketua Pengadilan Agama Sumber, Kepala DPMD Kabupaten Cirebon dan tamu undangan lainnya.
Dandim 0620/Kabupaten Cirebon Letkol Inf Afriandy Bayu Laksono S.Sos menjelaskan, betapa pentingnya nilai kebersamaan, hal ini menimbulkan stimulan kesadaran tinggi bergotong royong dan bahu membahu.
Dari program BSMSS ini ada kegiatan Fisik dan Non Fisik BSMSS Kodim 0620/Kab. Cirebon Tahun 2023 yaitu untuk sasaran fisik pengerasan jalan usaha tani, tanggul penahan tanah, rabat beton jalan usaha tani, TPT dan urugan sirtu wilayah tempat pembuangan sampah dan pembangunan tempat memilah sampah 2 unit.
Untuk Sasaran nonfisik, lanjut Dandim, ada penyuluhan, pembinaan dan sosialisasi, penyuluhan bahaya kebakaran, sosialisasi budidaya ikan, pelayanan masyarakat yaitu pelayanan KB (implant), stand UMKM, pembuatan KIA dan akta kelahiran, pengobatan gratis, TPT dan pemasangan PJU 3 unit.
“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada segala pihak yang langsung maupun tidak langsung membantu hingga terwujudnya program BSMSS. Alhamdulillah selesai sesuai target dan tidak ada kendala apapun, “pungkasnya.
Bupati Cirebon Imron Rosyadi menyampaikan terima kasih pada seluruh pihak khususnya Dandim 0620/Kabupaten Cirebon atas inisiasi BSMSS tahun 2023 di Desa Sarabau ini.
Program ini sangat bermanfaat dan semoga dapat meningkatkan kinerja semua sebagai instansi pemerintahan sebagai upaya menyejahterakan masyarakat.
Program BSMSS ini erat kaitannya dengan pengembangan partisipasi masyarakat dalam membangun daerahnya untuk pengentasan kemiskinan membuka keterisolasian dan semakin manunggalnya antara TNI dengan masyarakat.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.