SUARA CIREBON – Jerman menjadi tim pertama yang meraih tiket ke grand final untuk merebut Piala Dunia U17 tahun 2023 yang berlangsung di Indonesia.
Lolosnya Jerman ke grand final Piala Dunia U17 sebenarnya sudah diprediksikan sejak awal. Der Panzer menjadi tim unggulan sejak lolos sebagai juara Grup F.
Jerman lolos ke babak 16 besar setelah menjadi juara Grup F dengan nilai sempurna. Memborong tiga laga dengan kemenangan dan meraih 9 poin.
Di Grup F Piala Dunia U17, Der Panzer bersama Meksiko, Venezuela dan Selandia Baru. Bermain di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Jerman tampil perkasa.
Berikut catatan Jerman di Piala Dunia U17 tahun 2023 di Indonesia :
Grup F :
– Jerman Vs Meksiko, skor 3-1
– Jerman Vs Selandia Baru, skor 3-1
– Jerman Vs Venezuela, skor 3-0
Hasil penyisihan Grup F :
1. Jerman, 9 poin
2. Meksiko, 5
3. Venezuela, 4
4. Selandia Baru, 0
Babak 16 besar :
– Jerman Vs Amerika, skor 3-2
Babak 8 besar (perempat final) :
– Jerman Vs Spanyol, skor 1-0
Babak 4 besar (semifinal) :
– Jerman Vs Argentina, skor 3-3, kemenangan lewat adu pinalti 4-2
Dari catatan rekam jejak di atas, Jerman merupakan tim yang sangat perkasa. Der Panzer melibas lawan-lawannya dengan 3 gol.
Selain perkasa, Jerman juga merupakan tim produktif. Dari catatan di atas, pertandingan yang dimainkan Jerman hanya satu kali yang mencetak hanya 1 gol, yakni saat melawan Spanyol.
Paling dramatis saat melawan Argentina di semifinal. Terjadi hujan gol. Jerman bermain imbang 3-3 dan laga ditentukan lewat adu pinalti.
Algojo dan kiper Jerman berpenampilan lebih baik, hingga Der Panzer mengakhiri perlawanan Albicelste dengan skor adu pinalti 4-2.
Kini, reputasi Jerman akan diuji oleh Prancis, yang juga tim kuat di grand final untuk memperebutkan juara Piala Dunia U17.
Grand final Jerman Vs Prancis digelar di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah pada Sabtu malam. Kick off pukul 19.00 WIB, 2 Desember 2023.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.