SUARA CIREBON – Sebanyak 59 ASN di Kota Cirebon yang akan memasuki masa pensiun (purnabakti) diberikan penghargaan oleh pemerintah daerah setempat.
Penghargaan yang diberikan Pemerintah Kota Cirebon merupakan bentuk apresiasi pemerintah dan tanda terima kasih kepada para ASN yang memasuki masa pensiun.
Mewakili Pemkot Cirebon, Pj Wali Kota Cirebon, Agus Mulyadi menyampaikan, ucapan terima kasih kepada 59 ASN yang memasuki pensiun.
“ASN di lingkungan Pemda Kota Cirebon ada yang mengabdi selama 20-40 tahun. Itu proses dan pengabdian yang sangat panjang,” ujar Agus Mulyadi, usai menyerahkan SK Pensiunan dan Tanda Penghargaan, kepada ASN yang memasuki masa pensiun, triwulan II tahun 2024, Jumat, 15 Desember 2023.
Penyerahan SK ini, lanjut Agus, sebagai upaya mewujudkan peningkatan pelayanan kepada ASN yang memasuki masa purnabhakti. Salah satunya, dengan memberikan SK tepat waktu.
“Karena SK sudah diterima, mereka bisa melakukan proses lain. Seperti mengurus dengan Taspen atau administrasi yang lain. Sehingga pada saatnya pensiun, seluruh haknya sudah terpenuhi,” ucapnya.
Agus berharap, setelah pensiun sebagai ASN di lingkungan Pemda Kota Cirebon, tetap pengabdian kepada masyarakat dan masih tetap memberikan yang terbaik untuk Kota Cirebon. Baik melalui organisasi pensiunan ASN maupun di tengah masyarakat langsung.
“Sekali lagi kami ucapkan terima kasih. Saya harap batas usia pensiun hanya batas formal aja. Semoga mereka bisa mengabdi dalam bentuk lain, misalnya di organisasi bagi purnabhakti ASN maupun mengabdi kepada masyarakat di lingkungan tempat tinggalnya,” terangnya. Berdasarkan data, 59 ASN yang memasuki masa purnabhakti tersebut terdiri dari pejabat struktural sebanyak 8 orang, pejabat fungsional tertentu 34 orang, dan pejabat fungsional umum 17 orang.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.