SUARA CIREBON – Pemerintah daerah bersama dinas terkait terus melakukan penguatan kinerja penyelenggara pemerintahan dengan melaksanakan Rapat Koordinasi bersama aparatur Pemerintah Kecamatan Weru, Kabupaten Cirebon dan kuwu se-Kecamatan Weru, di aula kantor kecamatan setempat, Senin, 18 Desember 2023.
Bupati Cirebon H. Imron Rosyadi menjelaskan, maksud dan tujuan Pemerintah Kabupaten Cirebon melaksanakan pembinaan kepada aparatur kecamatan dan desa adalah ingin mengetahui kinerja yang dilakukan oleh para aparatur di wilayah Kecamatan Weru.
Menurut Bupati Imron, seperti yang disampaikan oleh para kuwu terkait permasalahan yang ada, salah satunya ada persoalan terkait salah satu masyarakat menggugat tanah yang ditempati oleh kecamatan dan sekolah yang dimiliki oleh desa Setu Kulon.
“Kita ini negara hukum, maka yang harus menentukan adalah hukum. Karena tadi kuwu pun mengatakan memiliki data kepemilikan tanah tersebut sedangkan ada masyarakat yang mengklaim bahwa tanah tersebut milik perorangan jadi silakan untuk kebenarannya nanti dikaji secara hukum, ” ujarnya.
Imron menyebut pemerintah daerah terus menerus memberikan informasi ketika ada program yang belum terlaksana karena kemampuan keuangan. Tetapi Pemkab akan mencarikan solusi dalam menyelesaikan permasalahan yang telah disampaikan oleh para kuwu.
“Saya berharap baik aparatur kecamatan maupun aparatur desa harus terbuka, kalau terbuka, maka akan berdampak positif untuk masyarakat, kemudian harus mampu dan bisa berinovasi,” pungkasnya.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.