SUARA CIREBON – Justin Hubner, menjadi pemain naturalisasi terakhir yang direkrut pelatih Timnas Indonesia Shin tae Yong untuk Piala Asia 2023 Qatar.
Berdasar Indonesia – Belanda, Justin Hubner resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) setelah melalui proses naturalisasi, dan langsung masuk skuad Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023 Qatar.
Justin Hubner, akan dialokasikan Shin tae Yong untuk memperkuat lini belakang Timnas Indonesia pada Piala Asia 2023 Qatar yang akan dimulai 12 Januari 2024 mendatang.
Shin tae Yong mengaku lebih punya banyak logistik pemain Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023 Qatar setelah memastikan keberadaan Justin Hubner.
“Kita punya banyak alternatif untuk lini belakang. Tapi bisa juga untuk alokasi di posisi yang lain,” tutur Shin tae Yong.
Justin Hubner selama ini bermain di Liga Primer Inggris untuk U21. Pemain kelahiran Nederland Belanda ini bermain di Wolverhampton Wanderers FC U21.
Setelah melalui proses naturalisasi, Shin tae Yong langsung memasukan Justin Hubner ke dalam daftar 29 skuad Tim Merah Putih untuk Piala Asia 2023 Qatar.
Kini Justin Hubner telah bergabung dengan pemain Timnas Indonesia lainnya untuk menjalani tarining center di Turki sebelum memulai Piala Asia 2023 Qatar pada 12 Januari 2024 mendatang.
Timnas Indonesia sudah berada di Turki untuk menjalani training center. Shin tae Yong memboyong 29 pemain. Semula ada 30 pemain, namun Rachmat Irianto (Ryan), gelandang Persib Bandung, dicoret karena tengah mengalami cedera.
Piala Asia 2023 Qatar mulai digelar pada 12 Januari 2024 dan akan berlangsung sampai 10 Februari 2023. Indonesia berada di Grup D bersama Jepang, Irak dan Vietnam.***