SUARA CIREBON – Pelatih Timnas Indonesia Shin tae Yong kaget dan langsung murka begitu mengetahui ada pemain yang colong-colongan atau secara sembunyi-sembunyi makan mie instan.
Shin tae Yong langsung memanggil pemain Timnas Indonesia yang terlihat makan mie instan di dalam kamar hotel. Meski tidak memberi hukuman, namun pelatih asal Korea Selatan itu menegur keras.
Shin tae Yong sempat kaget begitu menerima laporan ada pemain Timnas Indonesia yang secara sembunyi-sembunyi makan mie instan di dalam kamar hotel tempat mereka menginap selama menjalani training center di Turki.
“Pelatih sempat kaget dan marah. Langsung ditegur keras,” tutur Nova Arianto, asissten pelatih Shin Tae Yong.
Tak hanya yang terbongkar makan mie instan, Shin tae Yong juga memperingatkan pemain Timnas Indonesia lainnya untuk benar-benar jaga sikap dan disiplin.
“Kita sudah kerja keras. Jangan sampai rusak gara-gara asupan makanan tidak baik,” tutur Nova Arianto menirukan Shin tae Yong usai menegur pemain tersebut.
Seperti diketahui, viral beredar video pemain Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023 Qatar diduga tengah makan mie instan di kamar hotel di pusat latihan atau training center di Anatlya Turki.
Video itu viral dan mendapat sorotan netizen usai diunggah lewat akun Instagram Merselino Ferdinan. Terlihat pemain Timnas Indonesia, mirip Witan Sulaeman, terlihat diduga tengah memasak mie instan dengan menggunakan panci listrik di dalam kamar hotel.
Begitu video itu diunggah lewat konten ekslusif di Instagram Marselino Ferdinan, sontak langsung viral dan mendapat sorotan negatif dari para netizen.
Rata-rata netizen mengaku terkejut. Sangat menyayangkan apa yang dilakukan para pemain Timnas Indonesia di tengah pemusatan latihan (training center) di Turki sebelum berlaga di Piala Asia 2023 Qatar.
Netizen mempertanyakan kedisiplinan para pemain Timnas Indonesia. Mie instan bukanlah makanan yang direkomendasikan untuk para atlit termasuk pemain sepakbola.
Apalagi terjadi di kamar hotel dimana para pemain Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023 Qatar tengah menjalani training center di Turki sebelum bertolak ke Qatar.
Selain kedisplinan para pemain Timnas Indonesia, netizen juga mempertanyakan pelatih dan tim ofisial dalam mengawasi para pemain.
Dalam video itu, setidaknya ada tiga pemain Timnas Indonesia yang tegah berada di kamar hotel dan diduga memasak mie instan. Hal itu bila melihat ada tiga sendok di dalam kamar hotel ketika mereka tengah memasak dengan panci listrik.
Namun yang terlihat di dalam video, ada dua pemain. Mirip Witan Sulaeman dan Mareslino Ferdinan sendiri yang mempostingnya di akun ekslusif Instagramnya.
Belum ada keterangan dari pihak pelatih maupun ofisial Timnas Indonesia atas dugaan keteledoran para pemain memakan mie instan, makanan yang sangat tidak direkomendasikan untuk para atlit.
Timnas Indonesia memang tengah berada di Anatlya, Turki untuk menjalani training center sebelum bertolak ke Qatar untuk menjalani Piala Asia 2023 Qatar.
Training center berlangsung sampai 6 Januari 2024 mendatang. Setelah itu, ada dua agenda uji coba melawan Timnas Libya pada 2 dan 5 Januari 2024, kemudian tanggal 9 Januar 2024 melawan Timnas Iran, sebelum besoknya, 10 Januari 2024 bertolak ke Qatar.
Pelatih Shin tae Yong memboyong 29 pemain Timnas Indonesia. Mereka akan berada di Grup D bersama Jepang, Irak dan Vietnam di Piala Asia 2023 Qatar yang berlangsung 12 Januari sampai 10 Februari 2024.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.