SUARA CIREBON – Baswaslu Kota Cirebon mengungkapkan, hasil pengawasan hari pertama kegiatan penyortiran dan pelipatan (sorlip) surat suara Pemilu 2024, yang dilakukan KPU setempat, Senin, 8 Januari 2024 kemarin, sebanyak 69 dus (isi 500 lembar) selesai disorlip. Kemudian, terdapat kelebihan surat suara yang baik sebanyak 78 lembar dan 34 lembar surat suara rusak.
Hal itu dikemukakan, Ketua Bawaslu Kota Cirebon, Devi Siti Sihatul Afiah melalui keterangan tertulis yang diterima Suara Cirebon, Selasa, 9 Januari 2024.
Menurut Devi, Bawaslu telah mewanti-wanti KPU agar proses sorlipdilakukan penuh kehati-hatian demi meminimalisir surat suara yang rusak.
“Selain itu juga, kami ingin memastikan ketepatan jumlah (surat suara) sesuai jumlah DPT plus 2 persen di tiap TPS,” kata Devi.
Terkait adanya kelebihan surat suara, Devi meminta KPU untuk mengamankannya. Begitu juga dengan surat suara yang rusak.
“Sehingga, pada saat kegiatan sorlip selesai, KPU mendapatkan kekurangan surat suara secara valid untuk ditindaklanjuti permohonan penambahan surat suara,” katanya.
Devi ingin pada tahapan ini, kelebihan surat suara dengan kondisi baik ataupun rusak harus diamankan dengan baik. Hal itu agar dapat dipertanggungjawabkan pada proses berikutnya.
“Yaitu pemusnahan sesuai surat keputusan pedoman teknis pengelolaan logistik pemilihan umum,” tandasnya.
Seperti diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cirebon mulai melakukan penyortiran dan pelipatan surat suara pemilihan umum (Pemilu) 2024, Senin, 8 Januari 2024.
Pantauan di lokasi, pada hari pertama, baru satu jenis surat suara yang dilakukan sorlip, yakni surat suara untuk pemilihan Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) yang berwarna kuning.
Kegiatan sortir dan lipat (sorlip) surat suara dilakukan di gudang KPU, Kecamatan Lemahwungkuk dengan melibatkan 136 orang petugas. Dari 136 petugas sorlip tersebut, 9 di antarnya merupakan penyandang disabilitas tunawicara.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.