SUARA CIREBON – Komedian Alfiansyah Bustomi atau Alfiansyah Komeng tampaknya menjadi satu-satunya calon jadi untuk anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD).
Sampai Kamis 15 Februari 2024, sehari setelah pemungutan suara Pemilu 2024 pada Rabu 14 Februari 2024, baru Komeng yang mengumpulkan perolehan suara sangat tinggi.
Dari hasil penghitungan suara sementara, Komeng bahkan terlihat melesat sendirian sebagai calon anggota DPD dari Jawa Barat (Jabar).
Penghitungan resmi Komisi Pemilihan Umum (real count), Komeng melesat jauh meninggalkan calon anggota DPD lain dari wilayah Jabar.
Sampai Kamis siang, Komeng telah mengoleksi dukungan mencapai 193.189 suara. Jauh meninggalkan calon anggota DPD lainnya.
Pergerakan suara dukungan buat Komeng juga bakal terus bertambah. Sampai sekarang, jumlahtotal suara yang masuk baru di kisaran 33,20 persen.
Namun suara Komeng jauh meninggalkan calon anggota DPD lainnya. Komedian ini dipastikan sebagai calon jadi anggota DPD dari wilayah Jabar.
Warga Jabar, kemungkinan tertarik dengan sosok Komeng yang menampilkan foto unik dan lucu di lembar kartu suara calon anggota DPD Jabar.
Komeng menggunakan pose yang berbeda dengan calon anggota DPD lain. Wajah komedian itu terlihat lebih menonjol dengan pose yang lucu.
Dalam foto, terlihat Komeng difoto dengan pose kedua matanya melotot dengan kepala sedikit dimiringkan.
Rupanya pose foto ini menarik perhatian para pemilih di Jabar. Selain itu, sosok Komeng juga tidak asing bagi masyarakat di Jabar.
Rata-rata pemilih, mengaku tidak tahu siapa anggota DPD yang akan dipilih. Bahkan sampai membuka kotak suara di bilik suara, juga rata-rata pemilih tidak tahu mau memilih siapa.
“Jujur, saya tidak tahu siapa yang akan saya pilih untuk anggota DPD. Cuma ketika saya buka, kaget ada wajah Komeng di sudut kanan. Nah, saya langsung coblos wajah Komeng,” tutur Gandhi (20 tahun), pemilih warga Kota Indramayu, Jabar.
Hal sama juga disampaikan pemilih lainnya. Bhisma (24 tahun), juga warga Kota Indramayu, langsung spontan menjatuhkan pilihan ke Komeng begitu melihat ada wajah komedian tersebut. “Ya, saya bingung. Cuma pas dibuka, ternyata ada wajah Komeng,” tuturnya.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.