SUARA CIREBON – Pelatih Timnas Indonesia, Shin tae Yong diprediksi bakal menerapkan formasi bertahan saat melawan Vietnam pada leg kedua kualifikasi Grup F Piala Dunia 2026, Selasa malam ini, 26 Maret 2024.
Formasi 4-4-2 atau bahkan 5-3-2 dipredisi akan menjadi pilihan Shin tae Yong menghadapi kemungkinan agresifitas Vietnam kontra Timnas Indonesia.
Formasi 4-4-2, diterapkan Shin tae Yong pada leg pertama Timnas Indonesia Vs Vietnam, Kamis, 20 Maret 2024 lalu di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Pada leg kedua, diprediksi Shin tae Yong masih menerapkan formasi tersebut untuk Timnas Indonesia menghadapi tuan rumah Vietnam.
Formasi 4-4-2 terbukti efektif menahan laju serangan Vietnam pada laga leg pertama. Besar kemungkinan kembali diterapkan Shin tae Yong.
Di laga leg kedua ini, Shin tae Yong diprediksi juga bakal obral pemain naturalisasi. Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen, kemungkinan akan dicoba mencicipi debutnya bersama Timnas Indonesia.
Untuk line up starter, Shin tae Yong tidak akan berubah dengan saat leg pertama. Hanya posisi Rafael Struick diragukan untuk turun sebagai starter mengingat baru sembuh dari sakit demam.
Shin tae Yong menurunkan pemain alternatif seperti Ramadhan Sananta yang selama bersama Timnas Indonesia, belum pernah turun sebagai starter.
Sementara pelatih Vietnam Philippe Troussier, akan merubah formasi. Berbeda saat leg pertama di Stadion GBK Jakarta.
Di leg pertama, Philippe Troussier menerapkan formasi bertahan, 5-3-2. Hasilnya memang Vietnam sangat sulit ditembus pemain Timnas Indonesia.
Namun untuk laga leg kedua, sebagai tuan rumah, Philippe Troussier kemungkinan akan menerapkan formasi menyerang, antara 4-3-3 atau 4-4-2.
Sejumlah pemain inti, bakal diturunkan Vietnam sebagai starter. Philippe Troussier ingin memastikan anak asuhnya mencetak gol secepat dan sebanyak mungkin.
Berikut prediksi line up Timnas Indonesia Vs Vietnam :
Timnas Indonesia :
Formasi : 4-4-2
Kiper : Adi Satryo
Lini belakang : Rizky Ridho, Jay Idzes, Nathan Tjoe A on, Justin Hubner
Lini tengah : Yakob Sayuri, Merselino Ferdinan, Ivar Jenner, Witan Sulaeman
Lini depan : Rafael Struick, Hokky Caraka
Pelatih : Shin tae Yong
Timnas Vietnam :
Formasi : 4-3-3
Kiper : Nguyen Filip
Lini belakang : VM Trong, TT Phan, T Bui, Bui Hoang,
Lini tengah : Nguyen Hoang Duc, TS Nguyen, Do Hung Dung
Lini depan : Nguyen Dinh Bac, MD Nham, Nguyen Van Toan
Pelatih : Philippe Troussier.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.