SUARA CIREBON – Kabar tidak mengenakan datang dari presenter Daniel Mananta. Tas istrinya, Viola Maria istri kecopetan di mall daerah Jakarta saat sedang menikmati family time.
Pada Rabu 17 April 2024, VJ Daniel Mananta menceritakan kronologi kejadian saat tas istrinya kecopetan lewat akun Tik Tok miliknya.
Kejadian istrinya yang kecopetan itu berawal ketika Daniel Mananta dan keluarga sedang makan siang di sebuah mall di Jakarta.
“Jadi kemarin, gue, Viola sama anak-anak makan siang bareng di sebuah mall gitu, lagi jalan-jalan aja, jadi kayak family time gitu sambil makan es krim, istirahat dari shopping-shopping kita dan tasnya Viola diembat orang,” kata Daniel Mananta.
Dalam peristiwa kecopetan itu Viola Maria, istri Daniel Mananta, harus kehilangan barang-barang berharganya seperti Handphone (HP), dompet dan semua isi dalam tas jinjingnya.
“Tasnya diambil dan semua isinya, dompet, HP-nya hilang semua. Nanti di akhir video ini gue akan kasih lihat CCTV, tapi yang pastinya istri gue, Viola, itu adalah orang yang sangat berhati-hati banget,” lanjutnya.
Viola Maria terlihat sangat syok, kerena ini kejadian dirinya kecopetan.
“Ini pertama kalinya buat Viola dan semoga terakhir kalinya juga kalau misalnya dia itu kecopetan,” ungkapnya.
Pemenang MTV VJ Hunt tahun 2003 ini mengaku bersalah dan marah karena pada saat dirinya sempat bertemu dengan pelaku namun tidak melakukan apa-apa pada saat itu.
“Secara emosi, jujur kita semua sekeluarga syok, kalut, marah, dan kayak pengen menyalahkan sesuatu gitu. Menyalahkan satu sama lain, menyalahkan seseorang,” ceritanya.
Dalam perjalanan pulang Daniel Mananta mencoba untuk tetap tenang, demi menjaga perasaan dan hati istri dan anak-anaknya. Sampai dirumah Daniel Mananta mengajak istri dan anak-anaknya berdoa.
“Sampai di rumah, gue ngajak Viola dan anak-anak untuk bersama-sama mendoakan pencopetnya. Semoga dia bertobat, semoga dia dikasih pekerjaan yang lebih baik, sehingga nggak perlu nyuri lagi,” ungkapnya.
Daniel Mananta dan Viola Maria berdoa agar tidak ada rasa benci dan mencoba untuk mengikhlaskan serta memaafkan pelaku agar besok dirinya dan keluarganya bisa beraktivitas dengan tenang.
“Gue, kita semua, berdoa jangan sampai ada rasa benci di hati kita, dan kita memberikan dia berkat. Besoknya, gue ke kantor dengan perasaan lega, nggak terlalu kepikiran lagi, tidur juga bisa nyenyak, hidup berjalan dengan sukacita seperti yang seharusnya,” tutup Daniel Mananta.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.