SUARA CIREBON – Billy Syahputra ternyata pernah memberi peringatan kepada Chandrika Chika tentang bahaya narkoba sebelum ditangkap polisi dan ditetapkan menjadi tersangka.
Billy Syahputra sebelumnya sempay dekat dengan Chandrika Chika. Bahkanb kabar kedekatan adik mendiang Olga Syahputra dengan selebgram Chandrika Chika sempat ramai diperbincangkan publik.
Terlihat kebersamaan Billy Syahputra dengan Chandrika Chika di berbagai acara. Namun keduanya menjelaskan kalau hubungan mereka hanya sebatas teman saja.
Sebelum Chandrika Chika ditetapkan sebagai tersangka, Billy Syahputra pernah mengingatkan untuk tidak menggunakan narkoba.
Kini, video percakapan Billy Syahputra dengan Ibunda Chandrika Chika kembali viral soal peringatan tentang bahaya narkoba.
Video tersebut ditayangkan di channel YouTube milik Billy Syahputra pada 13 November 2023, lalu.
Terlihat dari video tersebut Billy Syahputra, yang sedang berbicara dengan Poppy Putri, ibunda Chandrika Chika di sebuah mobil.
Poppy dan Billy Syahputra membahas tentang pergaulan dan narkoba. Terlihat Billy Syahputra mengingatkan Chandrika Chika untuk tidak menggunakan narkoba.
“Mungkin dalam artian pergaulan negatif mamah nggak setuju ya. Kalau secara realistis mah, Billy selalu bilang sama Chika, yang penting jangan narkoba,” ungkap Billy Syahputra.
Poppy Putri setuju dengan perkataan Billy Syahputra.
“Iya jangan narkoba itu yang paling pertama. Kalau itu (party) aman, om sendiri yang kasih izin itu,” kata Poppy Putri.
Chandrika Chika dan ke lima temannya diduga melanggar Pasal 127 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika dan terancam terpina kurang lebih empat tahun.
Penyidik telah mengamankan barang bukti ketika penangkapan Chandrika Chika dan teman-temannya di tempat mereka diciduk di sebuah hotel di kawasan Karet, Kuningan, Jakarta Selatan.
Diantaranya satu buah pods rokok elektrik dengan cairan berisi ganja yang dipakai secara bergiliran.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.