SUARA CIREBON – Satuan Pengawas Internal (SPI) UIN Siber Cirebon menggelar “Ngobrol Pengawasan Internal (NgoPI) Bareng SPI” sesi perdana bersama Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) kampus setempat, Senin, 3 Juni 2024.
Acara yang bertujuan untuk memperkuat pengawasan internal dan memperbaiki tata kelola ini digelar di ruang rapat dosen FITK lantai 5 gedung fakultas setempat.
Menurut Wakil Dekan II FITK UIN Siber Cirebon, Prof Dr Hj Ria Yulia Gloria MPd, kegiatan ini sangat positif dalam menjawab berbagai permasalahan yang dihadapi oleh satuan kerja di lingkungan kampus setempat.
“Diskusi santai namun bermakna seperti ini sangat membantu dalam menemukan solusi atas berbagai isu,” ujarnya.
Sementara, Kepala SPI UIN Siber Cirebon, Budi Affandi MPdI menjelaskan, NgoPI Bareng SPI ini dirancang sebagai kegiatan konsultatif yang akan dilaksanakan secara menyeluruh ke semua lini di kampus setempat, mulai dari fakultas, pascasarjana, lembaga atau unit, rektorat, hingga organisasi-organisasi mahasiswa.
“Kami ingin menciptakan ruang dialog yang terbuka dan santai, namun tetap fokus pada peningkatan pengawasan internal,” jelasnya.
Dengan adanya dialog terbuka seperti ini, kata Budi, komunikasi dan koordinasi antara SPI dan seluruh satuan kerja di UIN Siber Cirebon diharapkan akan semakin kuat.
“Langkah ini merupakan bagian dari upaya mendukung terciptanya tata kelola yang lebih baik di lingkungan UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon,” ujarnya.
Kegiatan ini membahas mengenai peran SPI, milestone kegiatan akademik dan non-akademik, proses penganggaran, hingga pertanggungjawaban kegiatan.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.