SUARA CIREBON – Pernyataan Sekretaris DPD PAN Kota Cirebon, Asep Sholeh Fakhrul Insan yang menyebut, Gerindra tidak komitmen dengan kesepakatan yang telah diambil bersama PAN dan Partai Golkar untuk membentuk Koalisi Cirebon Maju (KCM) dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, ditanggapi santai Ketua DPC Gerindra Kota Cirebon, H Eman Sulaeman.
Menurut Eman, apa yang disampaikan Asep Soleh tidak tepat dan tidak mendasar. Pasalnya, setelah pertemuan Gerindra, PAN dan Golkar di Sekretariat DPC Gerindra yang membahas Koalisi Cirebon Maju, tidak ada tindak lanjut dan saling kesepemahaman.
“Jadi hanya pertemuan saja tidak ada lanjutan, dan belum ada kesepakatan dan deklrasi Gerindra akan berkoalisi dengan PAN dan Golkar, itu kan baru rencana yang tidak ditindaklanjuti,” kata Eman, Senin, 3 Juni 2024.
Namun, Eman memastikan Gerindra akan tetap menjalin komunikasi politik dengan PAN dan Golkar serta mengajak bergabung dengan koalisi yang telah dibentuk Gerindra dan Nasdem.
“Kami tentunya akan mengajak dan menawarkan, kalau mau harus saling memiliki kesepamahaman, intinya koalisi masih sangat cair, parpol lain yang ingin bergabung mangga,” katanya.
Terkait Koalisi Indonesia Maju (KIM), menurut Eman, Gerindra berpandangan KIM tidak harus diteruskan di tingkat daerah pada momentum Pilkada 2024 ini.
Diberitakan sebelumnya, Partai Gerindra Kota Cirebon memutuskan menerima pinangan Partai Nasdem untuk membangun koalisi pada Pemilihan Wali Kota (Piwalkot) dan Wakil Wali Kota Cirebon tahun 2024.
Deklarasi koalisi Partai Nasdem dan Gerindra yang dinamai Koalisi maju Bersama untuk Kota Cirebon itu dilaksanakan, pada Jumat, 31 Mei 2024 lalu.
Keputusan Gerindra membangun koalisi dengan Nasdem tersebut, mengejutkan Partai Amanat Nasional (PAN) dan Golkar. Pasalnya, sebelum memutuskan berkoalisi dangan Nasdem, Gerindra Kota Cirebon telah komitmen untuk membangun Koalisi Cirebon Maju (KCM) bersama Golkar dan PAN.
Seperti disampaikan Sekretaris DPD PAN Kota Cirebon, Asep Sholeh Fakhrul Insan yang menyebut, meski keputusan Gerindra merupakan hal yang wajar didunia politik, namun pihaknya sangat menyayangkan keputusan Gerindra tersebut.
“Dalam politik sah dan hal yang lazim biasa terjadi, walau memang sangat disayangkan kesepahaman yang pernah dijalin bersama sebelumnya dalam Koalisi Cirebon Maju, kini seperti ini,” kata Asep.
Asep memastikan, PAN akan menjalin komitmen bersama partai-partai dalam Koalisi Cirebon Maju, yang merupakan koalisi turunan dari pusat pada Pilpres 2024 kemarin.
“Kami jadikan ini sebagai pelajaran, kedepan untuk menjalin komitmen dengan parpol yang menjaga komitmennya dengan baik,” katanya.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.