SUARA CIREBON – Ada hal menarik dari pelantikan 120 anggota DPRD Jawa Barat hasil Pemilu 2024 lalu.
Salah satu diantaranya, anggota DPRD bernama Maula Akbar Mulyadi Putra. Tidak banyak yang tahu, kalau anggota DPRD ini ternyata putra sulung Dedi Mulyadi.
Masyarakat Jawa Barat tentu sangat mengenal nama Dedi Mulyadi. Tidak lain, calon Gubernur Jabar dan mantan Bupati Purwakarta.
Nama Dedi Mulyadi kini bahkan menjadi sangat populer, tidak saja di Jabar, tetapi juga di seluruh Indonesia karena advokasi yang dilakukan terhadap kasus Vina Cirebon.
Tidak menyangka, kalau putra suung Dedi Mulyadi, ternyata juga anggota DPRD Jabar terpilih pada Pemilu 2024 lalu.
Maula Akbar Mulyadi Putra ikut dilantik pada Senin 2 September 2024 sebagai anggota DPRD Jabar di Gedung Merdeka, Kota Bandung.
Maula Akbar terpilih menjadi anggota DPRD Jabar dari Daerah Pemilihan atau Dapil Jabar X, meliputi Kabupaten Purwakarta dan Karawang.
Tidak banyak yang tahu kalau Maula Akbar adalah putra sulung dari Dedi Mulyadi yang kini menjadi Cagub Jabar paling populer.
Rupanya, saking padatnya agenda Kang Dedi Mulyadi (KDM), dirinya tak sempat menghadiri pelantikan anaknya itu.
“Bukan tidak mau, tapi ada agenda masyarakat yang harus saya temui. Tapi nggak apa-apa, saya sudah bekali Maula Akbar bagaimana menjadi wakil rakyat yang baik,” tutur KDM.
Maula Akbar juga memberi pengakuan. Sang ayah, Kang Dedi Mulyadi atau KDM, tetap memberikan dukungan sangat kuat baginya untuk menjadi wakil rakyat.
Ihwal ketidakhadiran KDM dalam momen pelantikannya, Maula Akbar sangat memaklumi bagaimana kesibukan luar biasa ayahnya yang tak bisa ditinggalkan.
Maula Akbar ingat pesan ayahnya yang mengingatkan setelah menjadi wakil rakyat harus rajin terjun ke masyarakat juga seperti sang ayah.
“Mengingat tugas-tugas utama. Jangan lupa rajin turun ke masyarakat” tuturnya.
“Jangan sampai makin kendor tapi harus makin rajin lagi, jangan sampai ngurangin tapi harus nambah lagi,” tambah putra sulung KDM tersebut.
Maula Akbar merupakan, putra sulung Dedi Mulyadi dari pernikahan dengan Sri Mulyawati. Iaterpilih dari Dapil Purwakarta dan Karawang. Di Gerindra, Mаulа Akbаr mеruраkаn salah ѕаtu dаrі dua puluh роlіtіѕі muda seperti Bukу Wіbаwа, Tаufіk Hіdауаt, Tоbіаѕ Gіnаnjаr Sауіdіnа, Abdul Kаrіm, Lіnа Ruѕlіnаwаtі, Rісkу Kurnіаwаn dan sejumlah lainnya.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.