SUARA CIREBON – Mahasiswa semester 7 Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (HES) Fakultas Syariah UIN Siber Cirebon, Dede Al Mustaqim meraih prestasi di kancah internasional.
Dede berhasil meraih Juara 1 dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) Internasional Tahun 2024 yang diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Program Studi Hukum Keluarga (Ahwal Al Syakhshiyah) Fakultas Syariah UIN Mahmud Yunus Batusangkar.
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari rangkaian Islamic International Talent (IIT) ke-IV dan resmi dibuka pada Rabu, 18 September 2024.
Karya ilmiah yang mengantarkan Dede ke puncak prestasi ini berjudul “Tinjauan Qira’ah Mubadalah dan Maqashid Syariah dalam Pelaksanaan Hadhanah oleh Ibu Single Parents Akibat Perceraian.”
Dalam karya ini, Dede membahas perspektif Qira’ah Mubadalah dan Maqashid Syariah dapat diterapkan dalam pelaksanaan hak hadhanah atau pengasuhan anak oleh ibu single parent pasca perceraian.
Dede menjelaskan, kompetisi ini diikuti 27 peserta dari berbagai negara, termasuk Turki. Proses seleksi dimulai dengan penilaian naskah karya tulis dan dilanjutkan dengan tahap presentasi bagi 5 besar finalis.
Ketua Jurusan Hukum Ekonomi Syariah UIN Siber Cirebon, Akhmad Shodiqin SAg MH mengaku bangga atas prestasi Dede.
“Pencapaian ini membuktikan bahwa mahasiswa kita mampu bersaing di tingkat internasional dan memiliki kualitas yang tak kalah dengan mahasiswa dari negara lain,” ujarnya.
Sementara, menurut Dekan Fakultas Syariah UIN Siber Cirebon, Dr H Edy Setyawan Lc MA, keberhasilan Dede menunjukkan komitmen kampus setempat dalam mencetak mahasiswa berdaya saing global dan terus berinovasi dalam bidang keilmuan.
“Prestasi Dede Al Mustaqim ini sekaligus menjadi bukti nyata atas komitmen UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon dalam meningkatkan daya saing internasional dan menjadi Cyber Islamic University yang terus melahirkan generasi muda berprestasi,” katanya.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.