KABUPATEN CIREBON, SC- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Cirebon optimis persoalan sampah akan bisa diselesaikan pada tahun 2023 nanti. Optimisme DLH Kabupaten Cirebon tersebut menyusul adanya dukungan kuat dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) yang memiliki kewenangan budgeting.
Kepala DLH Kabupaten Cirebon, Iwan Ridwan Hardiawan, menyampaikan, secara kebijakan DPRD mendukung melalui proses budgeting, setelah pihaknya menyampaikan kebutuhan untuk menyelesaikan persoalan sampah ini.
“Jadi kita sudah menyampaikan kebutuhan kepada DPRD untuk bisa menyelesaikan sampah,” ujar Iwan, Selasa (30/8/2022).
BACA JUGA: Biaya Pembuatan SIM dan SKCK Boleh Gunakan Sampah Plastik
Menurut Iwan, pihak DPRD pun sudah menyampaikan rasa optimismenya terkait penanganan sampah yang selama ini menjadi persoalan utama di Kabupaten Cirebon.
Ia menyebut, anggaran untuk pengadaan unit armada pengangkut sampah akan segera terealisasi.