KEDAWUNG, SC- Partisipasi masyarakat Kabupaten Cirebon melakukan sensus penduduk online baru mencapai 2 persen. Tingkat partisipasi tersebut terendah kedua dari 27 kota/kabupaten di Jawa Barat setelah Karawang.
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Cirebon, Ono Margiono, menyebutkan, sejak dibuka mulai 15 Februari, progres pelaksanaan sensus penduk online di Kabupaten Cirebon baru sebesar 2 persen. Padahal, sampai 31 Maret 2020 target di Kabupaten Cirebon sebesar 32 persen.
BACA JUGA: Rekomendasi Cawabup Cirebon Masih Digodok
“Tetapi sebenarnya kami mengharapkan sampai akhir bulan juli bisa sampai 60 persen,” kata Ono saat ditemui di Hotel Apita, Kabupaten Cirebon, Kamis (5/3). Jika pelaksanaan sensus penduduk online bisa dilakukan hingga 60 persen, itu nanti akan meringankan proses sensus wawancara yang akan dilakukan pada Juli mendatang.