CIREBON, SC- Dalam situasi pandemi Covid-19 yang tengah mewabah ini, tak sedikit sejumlah pihak yang mengulurkan tangan untuk membantu masyarakat. Seperti Forkompimcam Kecamatan Sumber dan Jajaran Polsek Astanajapura.
Mereka melakukan kegiatan bakti sosial di tempat yang berbeda. Untuk Polsek Astanajapura melaksanakan kegiatan pembagian sembako kepada warga Desa Kanci di polsek setempat. Sedangkan Forkompimcam Kecamatan Sumber membagikan nasi kotak di sekitar wilayah kecamatan setempat, Selasa (21/4/2020).
Camat Sumber, Nanang Supriyadi mengatakan, kegiatan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19. “Maksud dan tujuan melaksanakan kegiatan tersebut sebagai rasa kepedulian Forkompimcam Sumber berbagi pada warga,” ujarnya.
Baca Juga: Main-main Data, Hukum Gantung
Sementara itu, Kapolsek Astanajapura, AKP R Nana Ruhiana SH mengungkapkan, dengan keterbatasan yang tengah dirasakan saat ini bukan berarti tidak bisa melakukan apapun untuk membantu masyarakat. “Dengan dilaksanakannya acara pembagian sembako ini, diharapkan selain menumbuhkan rasa kepedulian dan kebersamaan, ada kedekatan yang mampu menciptakan rasa kecintaan warga masyarakat terhadap anggota Polri,” tuturnya.
Selain itu, Kuwu Mundu Pesisir, Kecamatan Mundu, Maria mengatakan, untuk menghadapi Covid-19 diperlukan peran serta masyarakat untuk bersama-sama melakukan pencegahan dan penanggulangan terkait penyebaran virus tersebut.
Baca Juga: Ketat, Pemakaman PDP Covid-19 Didampingi Polisi
“Karena hal ini tidak bisa hanya mengandalkan Pemerintah atau sebagian pihak saja. Penanggulangannya bisa maksimal asal semua pihak peduli dan secara bersama-sama melaksanakan penanggulangan sesuai kemampuan,” pungkasnya. (Agus/Vicky)