BUMDES Tangguh Berkarya Desa Margabakti, Kecamatan Kadugede meluncurkan unit usaha baru yang diberi nama Rumah Produksi Margabakti yang memproduksi barang dengan material dari batok kelapa.
Hestya Hermawaty, salah seorang remaja putri Desa Margabakti menjelaskan, dengan unit usaha baru, Bumdes Tangguh Berkarya desa Margabakti seperti bangkit kembali dari mati surinya.
“Kami ingin memanfaatkan limbah menjadi suatu karya yang bernilai dan menghasilkan uang, Rumah Produksi Margabakti ini diketuai oleh pak Arji, kami berkolaborasi membina para pemuda yang berlokasi di Kampung Kaliwon agar menjadi lebih produktif lagi dan bermanfaat untuk keluarganya, umumnya untuk desa Margabakti,” jelas Tya, panggilan Hestya.
Menurut perempuan yang juga pernah menjadi Ketua Bumdes Tangguh Berkarya Desa Margabakti ini, produksi masih dilakukan secara manual, dikarenakan belum memiliki mesin produksi. Tercatat sudah sekitar 36 pemuda Desa yang sedang dibina dalam unit usaha ini.
“Belum pakai mesin, kami hanya bermodalkan semangat dan kreativitas, untuk pengembangan memang dibutuhkan perhatian dari Pemerintah,” lanjutnya.
Tya mengaku kualitas produksi yang dihasilkan belum sempurna, karena masih manual. Bumdes pun memberi modal untuk kelengkapan bahan baku, kKarena mengeluarkan modal untuk mesin tidak bisa dari Bumdes.
“Maka dari itu butuh support dari pemerintah desa, kabupaten, provinsi sampai kementerian, baik berupa modal maupun pemasaran agar lebih josh lagi,” harapnya.
Menurutnya, pesanan sudah mulai banyak walaupun masih bersifat pesanan dari konsumen langsung belum yang kontinyu order, Bumdes saat ini juga belum berani untuk menerima pesanan grosir, dikarenakan belum adanya mesin produksi.
“Kalau sudah ada mesin, dalam 1 hari bisa memproduksi sampai 10 kodi, pemasaran dilakukan 1 pintu oleh Bumdes. Nanti bumdes yang melebarkan sayap pemasaran ini pun semoga ada dukungan pemasaran dari pemerintah,” ujar Tya.
BACA JUGA: Perajin Gerabah Terancam Tak Ada Penerus
Pemerintah Desa Margabakti juga mendukung sepenuhnya keberadaan Rumah Produksi Margabakti. Dalam waktu dekat Rumah Produksi Margabakti akan memiliki tempat yang berlokasi di Bukit Munjul Desa Margabakti.
“Sekarang kami sedang merancang rumah produksi yang berlokasi di Bukit Munjul, Alhamdulillah disupport oleh pemerintah desa,” pungkasnya. (Aqeel)