KUNINGAN, SC- Sebagai wujud kepedulian Perusahaan Air Minum (PAM) Tirta Kamuning dalam hari jadinya yang ke-32, salah satu Perumda Kuningan ini menggelar bakti sosial kepada warga terdampak Covid-19 dan yatim piatu.
Direktur PAM Tirta Kamuning, H. Deni Erlanda, didampingi Kepala Divisi Pelayanan Pelanggan, Anto Riyanto , Rabu (31/3/2021), menjelaskan, karena masih masa Pandemi Covid-19, peringatan hari jadi yang jatuh pada tanggal 1 April dilakukan secara sederhana, namun direfleksikan untuk terus melakukan perubahan dan semangat memajukan Perumda PAM tersebut.
Tema yang diusung dalam hari jadi di tahun 2021, sesuai dengan kondisi pandemi, yaitu ‘mewujudkan masyarakat sehat bersama melawan Pandemi Covid-19’.
“Melalui air yang sehat dan masyarakat terlayani dengan kecukupan air merupakan satu hal yang harus direfleksikan di hari jadi ini,” ujar H. Deni Erlanda.
BACA JUGA: 6 Program Prioritas Kuningan
Di tahun 2021 memang tidak semeriah hari jadi tahun-tahun sebelumnya. Unsur sosial dikedepankan dalam peringatan tersebut.
“Ada sebanyak 700 masyarakat Kuningan yang tersebar di setiap cabang mendapat bantuan sembako, dan beberapa yayasan yatim piatu yang ada di Kuningan kota,” tambah Anto.
Selain pemberian santunan, 600 masjid dan mushola akan mendapat gratis pemakaian air selama satu bulan, dan akan dimulai per 1 April, atau selama bulan Ramadhan 1442 Hijriyah. (Nung kh)