KABUPATEN CIREBON, SC- Mulai Ramadhan tahun ini, RS Paru Sidawangi menyediakan fasilitas makan gratis di Raos Cafe yang berada di lingkungan RS tersebut. Di fasilitas tersebut, kaum duafa, fakir miskin dan siapapun yang tidak punya uang bisa menikmati makan gratis.
Direktur RS Paru Sidawangi, dr Lucya Agung Susilawati MARS menyampaikan, inisiatif tersebut muncul dari seluruh manajemen dan pegawai RS Paru Sidawangi yang ingin berbagi dalam setiap kondisi. Terlebih saat ini di tengah pandemi Covid-19.
“Kebetulan momentumnya Ramadhan, jadi kita sediakan makan gratis. Ini berawal dari gagasan teman-teman di RS Paru, kita coba cari cara untuk membantu masyarakat yang membutuhkan,” kata Lucya, Selasa (13/4/2021).
Menurutnya, makanan dan minuman tersebut disediakan oleh para PKL yang sudah direlokasi kedalam kompleks Kafe Raos. Para pengunjung boleh memilih menu yang dijual oleh para pedagang karena memang banyak pilihannya.
“Menunya bisa dipilih sesuai selera, banyak pilihan,” ujarnya.
BACA JUGA: Patahkan Rokok, Tandai Sosialisasi Perda KTR
Dikatakan Lucya, pihaknya juga membuka kesempatan kepada siapapun yang ingin beramal dan bersedekah melalui kegiatan tersebut dengan membuka rekening donasi. Nantinya, dana yang terkumpul akan diberikan sepenuhnya kepada yang membutuhkan.
“Kami juga menerima donasi dari siapapun, donasi dapat ditransfer ke Bank Jabar Syariah atas nama Nono Suharno dengan nomor rekening 7010206841164. Nanti uangnya akan kita salurkan kepada masyarakat yang membutuhkan,” tandasnya. (Islah)