KOTA CIREBON, SC- Pemerintah Kota Cirebon, beserta Polres dan Kodim setempat kembali melakukan inspeksi mendadak (sidak) minyak goreng ke sejumlah minimarket dan supermarket, Kamis (17/3/2022).
Sidak yang dilakukan pascakeputusan Pemerintah Pusat melalui Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi mencabut aturan penetapan harga eceran tertinggi (HET) minyak goreng dikeluarkan itu untuk mengecek ketersediaan minyak gorang di sejumlah minimarket dan pasar swalayan di Kota Cirebon.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, H Agus Mulyadi mengatakan, meski harga minyak goreng kembali di lepas ke harga pasar, namun stok minyak goreng masih sangat terbatas. Hal itu dikemukakan Agus, saat melihat langsung ketersediaan minyak goreng di minimarket Indomart di Jalan Veteran, Kota Cirebon.
BACA JUGA: Harga Minyak Goreng Melambung, Bergantung Mekanisme Pasar
“Harga minyak goreng kembali normal karena mendapatkan relaksasi dari pemerintah pusat. Untuk itu kami ingin memastikan ketersediaan terjamin atau tidak,” kata Agus kepada wartawan usai sidak.
Agus menilai, meskipun harga minyak goreng kembali normal, harga di lapangan masih sangat fluktuatif (naik-turun).
“Tadi kami lihat masih ada harga minyak goreng yang tinggi dan juga turun harganya, masih sangat fluktuasi atau ketidaksamaan harga,” kata Agus.
Dirinya berharap, disparitas dan naik turunnya harga minyak goreng tidak terlalu jauh.
BACA JUGA: Senin Lusa, Bikin e-KTP Kabupaten Cirebon Bisa di Kecamatan
“Yang paling penting saat ini kebutuhan harga minyak goreng ini dapat terjangkau oleh masyarakat,” tandasnya.
Di tempat yang sama, Kapolres Cirebon Kota, AKBP M Fahri Siregar, mengatakan, masih ditemukan stok minyak goreng yang tidak tersedia di salah satu minimarket Indomart.
“Kita temukan bahwa stok minyak goreng belum ada. Informasi yang kami dapatkan dari pengelola bahwa pengirimannya dari distributor dua hari sekali,” kata Fahri.
BACA JUGA: Harga Daging Sapi Tinggi, Komisi II DPRD Kabupaten Cirebon Minta Pemerintah Segera Atasi
Sementara, hasil sidak di dua pasar swalayan Surya Toserba dan Asia Toserba, stok minyak goreng di dua supermarket itu masih tersedia, namun dengan harga yang kembali normal.
“Kami juga melakukan pemantauan terhadap HET (harga eceran tertinggi) kemasan premium atau sederhana. Dilihat dari harga memang masih bervariasi ada yang Rp23.900 ada juga yang Rp24.100 ada juga yang sekitar Rp26.000,” kata Fahri.
Selain melakukan sidak kepada minimarket dan pasar swalayan, Sekda dan Kapolres mendatangi PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI).
BACA JUGA: Awas! Timbun Minyak Goreng Akan Ditindak Tegas
Kedatangan mereka ke PT PPI untuk berkoordinasi mengenai harga minyak goreng curah di pasaran. Mereka berharap, harga minyak goreng curah di pasaran dapat terjangkau oleh masyarakat.
“Kami juga ke PPI kami berkoordinasi untuk meminta penjelasan terkait harga minyak goreng curah dan menurut keterangan PPI bahwa untuk pendistribusian minyak goreng curah dari pusat langsung dikirim ke titik pasar. Sampai saat ini tidak untuk di wilayah Kota Cirebon, tapi di wilayah Kuningan, Kabupaten Cirebon dan Majalengka,” pungkasnya. (Surya)