Sebelumnya, penyakit ini ditemukan di Jawa Timur pada 28 April 2022. Sapi ternak di tiga kabupaten di Jatim, yakni Gresik, Sidoarjo, dan Mojokerto ditemukan positif PMK. Kemudian, dua kabupaten di Aceh, yaitu Aceh Tamiang dan Aceh Timur juga terdeteksi positif PMK.
Pemerintah daerah di berbagai wilayah di Indonesia pun segera melakukan pemantauan terhadap ternak di wilayahnya masing-masing. PMK merupakan penyakit infeksi virus yang bersifat akut dan sangat menular pada hewan berkuku genap/belah.
BACA JUGA: Aparat Antisipasi Penyebaran PMK pada Sapi
Penyakit ini ditandai dengan adanya pembentukan vesikel atau lepuh dan erosi di mulut, lidah, gusi, nostril, puting, dan di kulit sekitar kuku. Saat ini hewan yang terinfeksi telah diberikan obat, penyuntikan vitamin, pemberian antibiotik, dan penguatan imun. (Islah)