KABUPATEN CIREBON, SC- Bibit ikan yang akan ditebar untuk dibudidaya maupun ikan yang akan dikonsumsi harus dinyatakan sehat, sehingga tidak ada penyakit yang menyebar seperti yang pernah terjadi pada udang.
Hal itu disampaikan anggota Komisi IV DPR RI, Ono Surono saat sosialisasi Bulan Mutu Karantina (BMK) di Padepokan Anti Galau Al Busthomi, Desa Sinarancang, Kecamatan Mundu, Selasa (7/6/2022).
“Kehadiran kami bersama Badan Karantina Ikan Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan, Kementerian Kelautan dan Perikanan adalah dalam rangka mendorong pengendalian mutu dan keamanan hasil perikanan,” kata Ono.
BACA JUGA: Bulan Mutu Karantina Jamin Ikan Sehat dan Bermutu
Selain itu pihaknya juga mendorong masyarakat gemar makan ikan. Terkait makan ikan, Ono mengaku kondisi masyarakat Indonesia sangat ironis.
“Indonesia yang dua per tiganya adalah lautan, namun konsumsi ikan masyarakatnya baru di angka 40 kg/kapita/tahun jauh dari Norwegia, Jepang dan Australia yang berada di atas 50 hingga 60 kg/kapita/tahunnya,” kata anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR tersebut.