Otis menuturkan, dalam memikul tanggungjawab organisasi ini, gagasannya akan lebih mengedepankan peningkatan literasi mahasiswa yang responsif, terhadap issue sosial, politik, pendidikan, budaya terutama di daerah.
BACA JUGA: Ribuan Anak di Majalengka Alami Gangguan Pertumbuhan
“Termasuk menyoroti kinerja pemerintahan kabupaten Majalengka dibawah Bupati H Karna Sobahi dan Wakilnya Tarsono D Mardiana,” ucapnya.
Kajian intelektual dan pendampingan masyarakat kata Otis akan diusahakan menjadi skala prioritas kerja-kerja organisasi Himmaka Cirebon ke depan.
Menurut dia, selain mahasiswa memiliki tanggung jawab akademik, tak berarti harus menutup mata dengan tanggung jawab sosial di sekitarnya. Dengan cara mendarmabaktikan hidupnya sesuai dengan kemampuan dan kapasitasnya masing-masing.
BACA JUGA: Vaksinasi Campak Rubella Sasar 75.601 Anak di Majalengka, Target Agustus Capai 100 Persen
“Himmaka ini tak akan maju dan besar, jika tanpa dukungan dari pengurus, anggota dan berbagai elemen masyarakat lainnya,” katanya.
Ketua Umum Himmaka Indonesia, Syamsul Maarip berharap, regenerasi yang dilakukan Himmaka Cirebon bisa semakin solid dan berintegritas selama menjalankan tugas organisasi. Selain itu pula memperkuat silaturrahmi dengan berbagai kelompok masyarakat akan membuat Himmaka semakin besar dan disegani berbagai komponen masyarakat.