KABUPATEN CIREBON, SC- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cirebon akan merealisasikan pembangunan tempat pembuangan akhir (TPA) sampah di Desa Kubangdeleg, Kecamatan Karangwareng, pada tahun ini.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Cirebon, Iwan Rizky, mengatakan, tahap awal untuk pembangunan dan sarana penunanjang TPA di Kubangdeleg sudah dianggarkan oleh Pemkab Cirebon sekitar Rp20 miliar.
Anggaran sebesar itu, sesuai rencana awal adalah untuk pengerjaan TPA dan akses jalan menuju ke TPA.
BACA JUGA: Khawatir Dampak Keberadaan TPA Kubangdeleg, Warga Geruduk Kantor Kecamatan Karangwareng
“Anggarannya Rp20 miliar, itu untuk pengerjaan TPA dan akses jalan. Kalau dari rencana, ini anggaran untuk tahap awal,” ujar Iwan, Senin (22/8/2022).
Menurut Iwan, jalan baru menuju TPA yang akan dibuat nanti panjangnya 1,6 kilometer. Nantinya, pengerjaan jalan baru tersebut menggunakan rigit beton agar bisa lebih kuat dan tahan lama. Sementara luas lahan TPA untuk tahap pertama sekitar 6 hektare.