Selain itu, pihaknya juga akan memasang kamera pengintai atau CCTV di sejumlah tempat. Dengan adanya kamera tersebut, ia berharap kedepan lingkungan Masjid Agung Sumber aman dari tangan-tangan tidak bertanggung jawab.
BACA JUGA: Lima Tahun Lebih Mangkrak, Pembangunan Menara Masjid Agung Sumber Dilanjut Tahun Ini
“Nanti kita pasang kamera pengintai, agar ke depan lingkungan masjid Agung Sumber kembali aman dari tangan-tangan jahil,” ucapnya.
Sebelumnya, sekitar dua bulan terakhir ini kerap digegerkan dengan hilangnya sepatu para jemaah usai Salat Jumat di Masjid Agung Sumber. Informasi yang dihimpun menyebut, setiap Salat Jumat, sedikitnya dua sampai tiga jemaah terpaksa harus pulang tanpa alas kaki. Hal itu terjadi hampir di setiap pelaksanaan Salat Jumat dalam dua bulan terakhir ini.
Bahkan, sekitar dua pekan lalu ada lima jamaah yang mengaku kehilangan sepatu usai Salat Jumat di Masjid tersebut. Salah seorang jemaah masjid Agung Sumber yang mengaku kehilangan sepatu adalah Erry Erlangga. Saat itu, kata Erry, bukan hanya dirinya yang hilangan sepatu, tapi ada beberapa jamaah lainnya yang mengalami hal serupa.