Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Forum Komunikasi Kuwu Cirebon (FKKC) itu menuturkan, melihat berbagai potensi yang ada, dirinya berkeyakinan jika terbentuk, Kabupaten Cirebon Timur nantinya akan cepat berkembang dan maju.
“Pemekaran itu sendiri, salah satunya memberikan kemudahan dan efektivitas kepada masyarakat dalam sektor pelayanan dan pemerataan pembangunan,” paparnya
Lili menegaskan, pemekaran harus didukung khususnya semua komponen yang ada di Cirebon timur.
BACA JUGA: DOB Diyakini Bikin Cirebon Timur Cepat Maju
“Teman-teman di KPCT ini kami lihat memperjuangkan terbentuknya Kabupaten Cirebon Timur betul-betul tanpa pamrih. Mereka murni untuk membantu bukan kepentingan pribadi tapi kepentingan Cirebon Timur,” katanya.
Dirinya juga tidak mempersoalkan sosok yang bakal menjadi pimpinan di Kabupaten Cirebon Timur nanti. Pasalnya, saat ini perjuangan terpenting adalah bagaimana pemekaran daerah bisa terwujud.
“Kalau sudah terbentuk, siapapun pemimpinnya akan kami dukung asalkan dia orang Cirebon Timur,” tegasnya.