Sementara itu, Kepala KPPN Wilayah Cirebon, Lili Khamiliyah menjelaskan tujuan dari kegiatan ini.
“Salah satu tujuannya, yaitu menyampaikan DIPA petikan dan buku alokasi TKD 2023 kepada seluruh satuan kerja dan para kepala daerah, serta memfasilitasi penyampaian fokus dan program pemerintah pusat maupun pemerintah daerah tahun 2023,” ujar Lili.
Ia pun memaparkan pula mengenai kondisi perekonomian nasional saat ini, dimana telah menunjukkan trend positif dengan pertumbuhan diatas 5% selama empat triwulan terakhir, tingkat inflasi menunjukkan penurunan yang konsisten ke level 5,71%, neraca perdagangan mengalami surplus dari 30 bulan terakhir dan indeks PMI manufaktur menunjukan peningkatan dalam 14 bulan terakhir.
BACA JUGA: Ratusan Mati, Kecelakaan di Cirebon Kereta Api Tabrak Mobil, Sopir dan Kernet Selamat
“Memperhatikan capaian tersebut, kita harus optimis proses pemulihan ekonomi terus dijaga, meskipun harus tetap waspada terhadap resiko global,” sambungnya.
Tak lupa, ia pun menyampaikan terimakasih kepada kinerja seluruh satuan kerja, juga kepada pemerintah daerah atas pengelolaan TKD serta DAK fisik untuk wilayah Kabupaten Cirebon yang sudah tersalurkan semua.
“Harapan kami agar DIPA 2023 dapat segera menindaklanjuti atas kegiatan yang dapat dilaksanakan secara lebih awal, agar dapat dirasakan manfaatnya lebih awal pula oleh masyarakat secara maksimal,” pungkasnya. (Islah/Rilis)