SUARA CIREBON – Kementrian Pertahanan (Kemenhan) melalui Biro Kepegawaian membuka pendaftaran penerimaan ribuan CPNS untuk tahun 2023.
Berdasar flyer pendaftaran penerimaan CPNS di Kemenhan yang sempat beredar luas melalui berbagai Grup WhatsApp (WA), pendaftaran terbuka untuk umum.
Periode pendaftaran penerimaan CPNS di Kemenhan untuk periode bulan Februari hingga Maret tahun 2023 mendatang.
BACA JUGA: Heboh Dugaan Pelecehan Seksual, Oknum Komisioner KPU Kota Cirebon Diduga Lecehkan Calon PPK
Dengan semboyan “Mewujudkan CPNS Berkarakter dan Siap Melayani,” pendaftaran penerimaan CPNS di Kemenhan dibuka untuk ribuan alokasi atau formasi.
Para CPNS ini akan ditempatkan sebagai staf sipil di lingkungan Kemenhan. Meliputi Unit Organisasi (UO) Kemenhan sebanyak 228 formasi.
Kemudian UO Mabes TNI sebanyak 168 formasi. UO TNI AD sebanyak 581 formasi, kemudian UO TNI AL sebanyak 361 formasi dan UO TNI AU sebanyak 118 formasi.
BACA JUGA: WASPADA! Hujan Ekstrim Akan Terjang Jabodetabek dan Jawa Barat Jelang Akhir Tahun 2022