SUARA CIREBON – Persibday, hari ini, Minggu, 5 Februari 2023 Persib Bandung akan menjalani laga di pekan ke 22 BRI Liga 1 kontra PSS Sleman.
Hal istimewa, Persib pada laga melawan PSS Sleman, telah diijinkan untuk bermain di kandangnya di Stadion GBLA (Gelora Bandung Lautan Api) di Gedebage, Kota Bandung.
Ijin dari Kemenpora, PSSI, PT LIB termasuk Polda Jabar telah diperoleh. Menjamu PSS Sleman, Persib sejak Sabtu, 4 Februari 2023, langsung melakukan koordinasi persiapan laga.
Persib juga langsung membuka loket penjualan tiket yang seluruhnya secara online. Bos Persib, Direkrut PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono langsung melakukan persiapan, terutama penjualan tiket dan koordinasi lapangan.
BACA JUGA: Persija, PSM Makasar dan Persib Bandung Berebut Puncak Klasemen BRI Liga 1
“Ini istimewa. Persib diijinkan kembali main di Stadion GBLA. Penonton diijinkan hadir. Namun kita akan tegas dan ketat pengawasan terhadap suporter. Yuk jaga keamanan dan ketertiban bersama,” tutur Teddy.
Sejak loket pembelian secara online tiket dibuka, dikabarkan langsung ludes. Bobotoh langsung memborong tiket yang tersedia.
Diperkirakan laga Persib Vs PSS Sleman akan disaksikan penonton Bobotoh dengan jumlah mencapai di kisaran 20 ribu sampai 25 ribu.
Menyusul pemberian ijin di Stadion GBLA dan laga dibuka untuk suporter, manajemen Persib mengaluarkan berbagai aturan dan larangan.
BACA JUGA: Catatan Rekor Laga Persib Bandung Vs PSS Sleman