Gempa kedua, pusat gempa berada di 21 km Barat Laut (BL) dengan kedalaman 10 kilometer di bawah laut. Titik lokasi gempa berada di kooridnat 6.19 Lintang Utara (LU), 108.33 Bujur Timur (BT).
Sejauh ini, belum ada laporan kerusakan atau korban. Masyarakat Indramayu sendiri kaget begitu ada informasi dari BMKG kalau daerahnya digunacng gempa dua kali pada Senin pagi ini.
Dalam catatan Cirebon Raya, selain dua gempa di atas, Indramayu pernah dua kali diguncang gempa. Bahkan pernah di sekitar tahun 2007, daerah pesisir utara itu diguncang gempa besar berkekuatan mencapai M 6,0.
BACA JUGA: Soal Wabup Indramayu Mundur, Ridwan Kamil Terjunkan TPF, Bakal Ada Pertemuan Enam Mata
Saat diguncang gempa M 6,0, guncangannya terasa sampai ke sejumlah wilayah di luar Indramayu, seperti Cirebon, bahkan ke timur sampai Semarang, Jawa Tengah dan ke barat sampai Jakarta.
Saat itu, gempa M 6,0 terjadi pada malam hari sekitar pukul 20.00 WIB. Masyarakat di Indramayu ketika itu ikut merasakan guncangan sekitar 3 sampai 4 detik.
Gempa terbaru yang mengguncang Indramayu pada Senin, 15 November 2021 atau dua tahun lalu. Terjadi pada petang hari pukul 18.09 WIB.