SUARA CIREBON – Angka investasi di Indonesia di tahun 2020 sangat besar, mencapai Rp1.207 triliun.
Sayangnya angka investasi yang besar ini tidak terasa manfaatnya di kalangan masyarakat bawah.
Hal tersebut terungkap anggota DPR RI, H E Herman Khaeron dalam saat acara Diseminasi Kebijakan Kemitraan Usaha Nasional Dalam Rangka Penanaman Modal Tahun Anggara 2023 di Hotel Prima Cirebon, Selasa (2/2/2023).
Menurut Herman Khaeron, agar tidak terjadi hal yang sama, angka investai yang besar di tahun ini harus dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.
Untuk itu dia meminta Kementerian Investasi dan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) menyampaikan pentingnya manfaat investasi.
“Sengaja kami meminta kepada Kementerian Investasi dan BKPM untuk menyosialisasikan terkait dengan besaran investasi yang besar tahun ini,” kata legislator Dapil Jabar VIII yang meliputi Kota/Kabupaten Cirebon dan Indramayu itu.
Dalam kegiatan tersebut, kader Partai Demokrat itu menghadirkan pembicara dari Menteri Investasi dan BKPM, Bahlil Lahadalia terkait pemberdayaan usaha.