SUARA CIREBON – Absennya Lionel Messi membuat para pemain Timnas Indonesia memiliki motivasi dan ambisi untuk bisa menjebol gawang Argentina.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin tae Yong, mempersiapkan sejumlah pemain untuk misi bersejarah, mencatatkan namanya di papan skor sebagai penjebol gawang jara Piala Dunia Argentina.
Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, Dimas Drajad dan rafael Struick, nama-nama pemain Indonesia yang dipercaya membawa misi khusus melawan Argentina.
Satu gol menjebol gawang Argentina, akan sangat berarti bagi Indonesia, khususnya bagi pemain yang mencatatkan namanya di papan skor sebagai pencetak gol.
Shin tae Yong memberikan motivasi agar para pemain Indonesia memiliki ambisi bisa menjebol gawang Argentina.
Tidak hanya Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, Dimas Drajad dan Rafael Struick, Shin tae Yong juga mempercayakan misi khusus kepada seluruh pemain.
Marc Klok dan Shayne Pattynama juga dimotivasi oleh Shin tae Yong untuk bisa mencetak gol ke gawang Albiceleste.
Sementara Rizky Ridho, Jordi Amat, Elkan Baggott dan Asnawi Mangkulalam, dimotivasi untuk mementahkan setiap serangan Argentina.
Tanpa Messi, tugas lini belakang lebih ringan. Kendati begitu, nama-nama seperti Julian Alvarez, Enzo Fernandez dan Alexis Mac Allister, adalah pemain kelas dunia yang sangat diperhitungkan.
Shin tae Yong diprediksi akan menerapkan formasi 4-3-3 dalam pertandingan sangat bersejarah melawan Tim Tango yang merupakan ranking 1 FIFA.
Para suporter Indonesia, menunggu kejutan racikan dan taktik Shin tae Yong menaklukan raksasa Argentina pada laga Senin malam ini, 19 Juni 2023.
Kick off Indonesia Vs Argentina, pada pukul 19.30 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta.
Pertandingan persahabatan ini akan disaksikan penonton yang telah menghabiskan persediaan tiket sebanyak 40.000 orang.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.