SUARA CIREBON – Badan Meterologi Klimatologi dan Geofisika atau BMKG terkini mengeluarkan peringatan dini terkait prakiraan cuaca.
Pada 3 sampai 5 Juli 2023, sebagian besar Indonesia, berdasar prakiraan cuaca BMKG terkini, berpotensi hujan deras.
Tidak hanya hujan deras, peringatan dini melalui prakiraan cuaca BMKG terkini, tidka saja hujan deras, tetapi juga disertai petir dan angin kencang.
Diantaranya, peringatan dini BMKG terkini berdasar prakiraan cuaca soal potensi hujan deras disrtai petir dan angin kencang, juga terjadi di DKI Jakarta, Jawa Barat
Dalam penjelasannya, BMKG terkini mengungkapkan peringatan dana berdasar prakiraan cuaca, bahwa sirkulasi Siklonik terpantau di Laut Sulawesi.
Lalu membentuk daerah pertemuan atau perlambatan kecepatan angin (konvergensi) memanjang dari Laut Sulu hingga Laut Sulawesi.
Dari Laut Maluku bagian utara hingga perairan selatan Filipina, dan dari Selat Makassar bagian selatan hingga perairan utara Sulawesi Utara.
Daerah konvergensi terpantau memanjang di Samudra Hindia barat Sumatera, di Laut Cina Selatan, dari Laut Sawu hingga Laut Sumbawa.
Dari Laut Arafuru hingga perairan timur Sulawesi Tengah, dari Papua Barat hingga Laut Halmahera, di Samudra Pasifik utara Papua-Papua Barat, dan di Papua.
Kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah sirkulasi siklonik dan di sepanjang daerah konvergensi tersebut.
Berdasar laman bmkg.go.id, Wilayah yang berpotensi hujan deras yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang pada 3 sampai 5 Juli 2023 :
Hari Senin 3 Juli 2023 :
• Aceh
• Sumatera Utara
• Bengkulu
• Jambi
• Sumatera Selatan
• Lampung
• Banten
• Jawa Tengah
• Jawa Timur
• Bali
• Nusa Tenggara Barat
• Nusa Tenggara Timur
• Kalimantan Tengah
• Kalimantan Utara
• Kalimantan Timur
• Kalimantan Selatan
• Sulawesi Utara
• Gorontalo
• Sulawesi Tengah
• Sulawesi Barat
• Sulawesi Selatan
• Sulawesi Tenggara
• Maluku Utara
• Maluku
• Papua Barat
• Papua
Hari Selasa 4 Juli 2023 :
• Aceh
• Sumatera Utara
• Sumatera Barat
• Riau
• Kep. Riau
• Bengkulu
• Jambi
• Sumatera Selatan
• Kep. Bangka Belitung
• Lampung
• Banten
• Jawa Tengah
• Jawa Timur
• Bali
• Nusa Tenggara Barat
• Nusa Tenggara Timur
• Kalimantan Tengah
• Kalimantan Timur
• Kalimantan Selatan
• Sulawesi Utara
• Sulawesi Tengah
• Sulawesi Tenggara
• Maluku Utara
• Maluku
• Papua Barat
• Papua
Hari Rabu, 5 Juli 2023 :
• Aceh
• Sumatera Utara
• Kep. Riau
• Bengkulu
• Jambi
• Sumatera Selatan
• Kep. Bangka Belitung
• Lampung
• Banten
• Jawa Barat
• DKI Jakarta
• Jawa Tengah
• Jawa Timur
• Bali
• Nusa Tenggara Barat
• Nusa Tenggara Timur
• Kalimantan Barat
• Kalimantan Tengah
• Kalimantan Utara
• Kalimantan Timur
• Sulawesi Utara
• Maluku Utara
• Maluku
• Papua Barat
• Papua.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.