SUARA CIREBON – Peran Marc Klok dalam dua kemenangan berturut-turut Persib Bandung di pekan ke 9 dan pekan ke 10 Liga 1 musim 2023-2024 sangat besar.
Marc Klok, pemain kelahiran Amsterdam, Belanda, 30 tahun silam ini, berperan besar dalam kemenangan lawan PSIS Se,arang dan Rans Nusantara FC.
Pada laga pekan ke 9 Liga 1, bermain di kandang PSIS, Persib menang dengan skor 2-1. Dua gol Persib dicetak Marc Klok lewat titik putih pinalti.
Begitu juga saat di pekan ke 10, Sabtu lalu, 26 Agustus 2023. Marc Klok menyumbang 1 gol untuk kemenangan Persib atas Rans Nusantara FC juga dengan skor 2-1.
Marc Klok mencetak gol kedua di menit ke 63. Gol pertama dicetak Frets Butuan ke gawang rans Nusantara di menit ke 16 babak pertama.
Melawan Rans Nusantara, merupakan kemenangan laga kandang pertama Persib di Stadion GBLA selama putaran pertama Liga 1 musim ini.
Dua kemenangan itu, membuat Marc Klik bertekad akan bisa mencuri kemenagan saat bigmatch atau El Clasico kontra Persija Jakarta.
“Ini modal besar untuk bisa menang saat bigmatch melawan Persija,” tutur Marc Klok mengungkapkan tekadnya meraih 3 poin di laga El Clasico tersebut.
Persib dijadwalkan melakoni El Clasico kontra Persija di pekan ke 11 Liga 1 pada Sabtu sore pukul 15.00 WIB, 2 September 2023 mendatang.
Venue atau stadion yang akan digunakan masih belum ada kepastian. Namun ada rencana digelar di Stadion Utama Gelora Bung karno (Stadion GBK), Jakarta.
Marc Klok mengaku para pemain Persib berada dalam determinasi atau kepercayaan diri tinggi menghadapi El Clasico kontra Persija.
“Dua kemenagan penting ini memotivasi pemain dan meningkatkan mental. Kami bertekad tetap berada di jalur kemenangan, termasuk saat bigmatch nanti,” tutur Marc Klok dikutip dari situs resmi Persib, Senin 28 Agustus 2023.
Marc Klok mengungkapkan, para Maung Bandung sudah terbebas dari tekanan mental usai menuai 3 poin pertamanya di Stadion GBLA saat mengalahkan 2-1 Rans Nusantara.
“Kepercayaan diri pemain mulai meningkat. Ini modal besar untuj laga selanjutnya,” tutur Marc Klok, pemain naturalisasi yang juga pemain Timnas Indonesia ini.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.