SUARA CIREBON – Kebakaran lahan kosong kembali terjadi. Kali ini terjadi di wilayah Kecamatan Jatiwangi dan Kadipaten.
Kebakaran lahan kosong di Kecamatan Jatiwangi terjadi di lahan kosong Komplek Ruko Jatiwangi Square.
Kebakaran diduga berasal dari puntung rokok yang dibuang ke lahan kosong. Bara dari puntung rokok kemudian membakar ilalang yang sudah mongering. Api dengan cepat merembet ke area lainnya karena angin yang cukup kencang.
Beruntung api cepat dipadamkan setelah petugas gabungan dari Polsek Jatiwangi, Koramil Pemerintah Kecamatan, Damkar dan BPBD melakukan upaya pemadaman.
“Alhamdulillah berkat respon cepat yang melibatkan Polsek Jatiwangi, Koramil dan unsur lainya api tidak sampai meluas ke tempat lainnya,” kata Kapolsek Jawatingi.
Sebelumnya kebakaran lahan kosong juga terjadi di wilayah Kadipaten. Kebakaran terjadi lahan kosong terjadi di Blok Ampera, Desa Kadipaten, Kecamatan Kadipaten Kabupaten Majalengka, pada Senin malam (28/08/2023).
“Begitu dapat informasi, kita langsung turun ke lokasi kejadian untuk melakukan pengamanan. Kemudian melakukan pengaturan lalulintas dan tidak kalah penting kita menghubungi Damkar Kabupaten Majalengka,” jelasnya.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.