SUARA CIREBON – Melawan tim kuat Kirgistan, pelatih Timnas Indonesia U24 di ajang Asian Games China 2023, Indra Sjafri menerapkan formasi ideal 4-3-3.
Lewat formasi 4-3-3 Indra Sjafri itu, menghadapi Kirgistan di laga perdana Asian Games China 2023, Timnas Indonesia relatif kuat di lini belakang dan optimal di lini tengah, serta relatif lebih tajam di lini belakang.
Hasil pertandingan membuktikan efektifitas racikan Indra Sjafri yang membuat Timnas Indonesia menggulung Kirgistan dengan skor 2-0.
Melawan Kirgistan merupakan laga perdana di Grup F, bagi Indonesia. Digelar di Stadion Zheziang Normal University East Hangzhou, China, pada Selasa petang hari ini, 19 September 2023
Racikan maut Indra Sjafri menekuk Kirgistan tanpa balas dengan skor 2-0. Gol dicetak Ramai Rumakiek di menit ke 58 dan digandakan Hugo Samir di menit tambahan waktu 90+2.
Dengan mengalahkan Kirgistan, di Grup F Asian Games China 2023, Indonesia menempati posisi puncak dengan 3 poin.
Di Grup F, selain Kirgistan, Timnas Indonesia yang untuk Asian Games China 2023 ditangani Indra Sjafri satu grup dengan Korea Utara dan China Taipei (Taiwan).
Saat menghadapi Kirgistan yang merupakan laga perdana, Indra Sjafri menerapkan formasi 4-3-3 dengan starting line up sebagai berikut :
Timnas Indonesia U24 :
Formasi : 4-3-3
Kiper : Ernandi Ari
Lini belakang : Robi Darwis, Rizky Ridho, Andi Setyo, Haykal Al Hafiz
Lini tengah : Taufany Muslihuddin, Rachmat Irianto, Syahrian Abimanyu
Lini depan : Egy Maulana Vikri, Titan Agung, Ramai Rumakiek
Pelatih : Indra Sjafri.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.