SUARA CIREBON – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Cirebon melakukan pengecekan ke sejumlah pasar tradisional, menyusul beredarnya informasi di media sosial yang menyebut adanya beras plastik merk Tani Jaya yang beredar di masyarakat, Selasa, 10 Oktober 2023.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman yang disampaikan Kanit Tindak Pidana Tertentu (Tipiter), Iptu I Gede Aditya Putra mengatakan, pengecekan tersebut menindaklanjuti informasi yang beredar di medsos yang telah membuat masyarakat resah.
Sejumlah pasar yang ada di Kabupaten Cirebon dilakukan pengecekan, dari mulai Pasar Sumber, Pasalaran Weru, Palimanan dan Pasar Kramat Dukupuntang serta sejumlah pasar tradisional lainnya.
“Kami dari Polresta Cirebon turun ke pasar-pasar untuk mengecek adanya informasi beras plastik tersebut. Karena adanya informasi beras plastik telah meresahkan masyarakat,” ujar I Gede Aditya Putra saat ditemui di pasar Pasalaran, Weru.
Ia menjelaskan, hasil pengecekan yang dilakukan pihaknya di sejumlah pasar tersebut, sampai dengan saat ini belum ditemukan beras plastik seperti yang ramai di medsos.
“Belum ditemukan beras yang terindikasi beras plastik,” ujarnya.
Menurutnya, upaya yang dilakukan Polresta Cirebon tersebut, agar beras plastik tidak menyebar di Kabupaten Cirebon. Informasi viral soal beredarnya beras plastik tersebut berada di luar Jawa.
Karena itu, pihaknya melakukan antisipasi dengan turun langsung mengecek ke penjual beras di pasar tradisional untuk memastikan tidak ada beras plastik atau beras sintesis di Kabupaten Cirebon.
Pihaknya mengimbau masyarakat Kabupaten Cirebon untuk tidak resah menanggapi beredarnya informasi beras plastik di medsos tersebut.
“Kalau ada informasi mengenai beras plastik, dapat diinformasikan ke Polresta Cirebon. Agar nanti kita sendiri dari Polresta Cirebon menindaklanjuti informasi tersebut,” tegasnya.
Beras sintesis sebenarnya bisa dibedakan dengan beras yang sesungguhnya. Ciri-ciri beras plastik itu bentuknya bulat, putih, dan bisa memantul.
“Warnanya putih bersih, beda dengan beras-beras pada umumnya, agak sedikit warna kecoklatan,” paparnya.
Sementara itu, salah seorang penjual beras di Pasar Pasalaran Weru, Siti mengaku belum pernah menemui beras plastik tersebut. Ia juga merasa resah karena khawatir informasi tersebut benar adanya.
Siti mengaku akan melapor bila menemui ciri beras plastik tersebut. “Nanti kalau ada yang menawarkan beras merk Tani Jaya kami informasikan ke polisi,” ungkapnya.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.