SUARA CIREBON – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majalengka mendukung gerakan penggalangan donasi untuk membantu rakyat Palestina.
Sekda Majalengka, Eman Suherman mengatakan,Pemkab Majalengka mengapresiasi gerakan masyarakat untuk membela,serta memberikan dukungan kepada rakyat Palestina.
“Pemerintah Kabupaten Majalengka mengapresiasi,dan menghaturkan terimakasih karena warga Majalengka sangat begitu peduli dengan saudara kita di Palestina,” katanya, Selasa, 21 November 2023.
Pemkab Majalengka, kata Sekda, sangat mengutuk keras atas tragedi kemanusiaan di Palestina. Sebagai bentuk dukungan moril dan materil, Pemkab Majalengka akan menggerakkan seluruh ASN untuk menggalang donasi.
“Kami akan menggerakkan seluruh ASN di lingkungan Pemkab Majalengka untuk ikut membantu rakyat Palestina,” ucapnya.
Sebelumnya,Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat, Asep Zaki Muyatno mengatakan, menyikap konflik Israel – Palestina, Pemkab Majalengka mengeluarkan maklumat.
Maklumat tersebut dikeluarkan menyikapi perkembangan konflik antara Israel dan Palestina yang telah banyak memakan korban, Konflik telah menyebabkan tewasnya anak-anak dan masyarakat sipil.
“Sebagai bentuk kepedulian dalam menyikapi konflik tersebut, Pemkab Majalengka telah mengeluarkan maklumat. Maklumat berisi enam poin,” kata Kabag Kesra.
Sedangkan point maklumat yang dikeluarkan Pemkab Majalengka, di antaranya,menyerukan kepada masyarakat Kabupaten Majalengka untuk melakukan qunut Nazilah, shalat ghaib dan doa bersama guna mendoakan arwah pejuang Palestina yang wafat.
Mengimbau kepada seluruh warga Majalengka, khususnya ASN untuk melakukan penggalangan dana untuk membantu masyarakat sipil di Palestina yang menjadi korban perang terutama anak-anak dan perempuan.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.