SUARA CIREBON – Pihak Universitas Prima Indonesia atau UNPRI Medan akhirnya bicara terkait penemuan lima mayat tanpa identitas di dalam satu bak mandi di lantai 9 kampus perguruan tinggi swasta tersebut.
Kampus UNPRI Medan memberikan penjelasan terkait keberadaan lima mayat yang sempat muncul ke publik setelah ada video yang viral.
UNPRI Medan membenarkan bahwa ada lima mayat di lantai 9 kampusnya yang tersimpan dalam satu bak berwarna biru yang berisi air.
Melalui Wakil Dekan Fakultas Kedokteran UNPRI Medan, Kolonel drg Susanto menjelaskan keberadaan mayat yang berada di bak mandi di lantai 9 kampusnya.
UNPRI mengungkapkan kalau lima mayat tersebut adalah kadaver (cadaver) yang digunakan untuk praktik mahasiswa di Fakultas Kedokteran kampus tersebut.
“Ya benar. Mayat itu kadaver atau jenazah yang akan digunakan untuk praktik anatomi tubuh manusia oleh mahasiswa fakultas kedokteran,” tutur Susanto.
Susanto juga menjelaskan, keberadaan lima mayat tidak ada kaitan dengan tindakan kriminalitas. Mayat itu kadaver yang lazim sering digunakan untuk praktik mahasiswa kedokteran di berbagai kampus.
Pada kesempatan itu, Susanto juga menyesalkan sikap Reskrim Polrestabes Medan yang berusaha masuk kampus malam hari dan tidak ijin terlebih dahulu dengan pimpinan kampus.
“Petugas masuk malam hari. Sudah tidak ada orang di kampus. Yang ada hanya satpam yang tidak punya kewenangan untuk memberi ijin,” tutur Susanto.
Pada Senin malam polisi sempat masuk ke lokasi lantai 9 namun tidak menemukan apapun. Kemudian dilanjutkan pada Selasa dari pagi sampai malam hari.
“Hari Selasa baru menemukan lima mayat itu di lantai 15. Setelah mayat-mayat itu diperiksa, lalu dikembalikan ke bak kadaver,” tutur Susanto.
Kadaver merupakan jenazah, yang biasa digunakan oleh mahasiswa fakultas kedokteran untuk praktik anatomi atau kepentingan ilmu pengetahuan.
Kampus biasanya memperoleh mayat itu dari pihak rumah sakit (RS) dengan syarat memperoleh persetujuan dari pihak keluarga jenazah, atau jenazah yang sudah tidak diketahui identitas dan keluarganya.
Seperti diketahui, sempat viral beredar video penemuan dua mayat di lantai 9 Kampus Universitas Prima Indonesia (UNPRI) Medan, Sumatera Utara.
Kasus ini menjadi misteri karena lima mayat di lantai 9 UNPRI itu tanpa identitas. Informasi yang beredar dari lima mayat itu, empat pria dan satu wanita.
Informasi yang diperoleh Rabu, 12 Desember 2023, kasus ini pertama terungkap menyusul beredarnya video soal penemuan mayat di lantai 9 UNPRI yang terletak di pusat Kota Medan.
Dari video yang viral Satreskrim Polrestabes berupaya ke lokasi tempat penemuan lima mayat yang disebut-sebut di lantai 9 kampus UNPRI.
Kasat Reskrim Polrestabe Medan Kompol Teuku Fathir Mustafa mengungkapkan lima mayat tanpa identitas itu, empat pria dan satu wanita. Mayat itu ditemukan di salah satu ruangan di lantai 15.
“Kami sedang mendalami penemuan mayat ini,” tutur Teuku Fathir.
Polrestabes Medan berupaya mengungkap identitas lima mayat tersebut. Hal ini penting untuk mengungkap fakta di balik penemuan mayat tersebut.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.