SUARA CIREBON – Kiper FC Dallas, klub liga utama Amerika Serikat, Maerten Paes telah sepakat untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) melalui proses naturalisasi.
Maarten Paes yang berdarah Belanda-Indonesia, bahkan telah berada di Jakarta, Indonesia sejak Senin malam, 8 Januari 2024 untuk mengikuti proses naturalisasi.
Keberadaan Maarten Paes di Jakarta diunggah PSSI melalui laman resminya. Bahkan diperlihatkan, kiper berusia 25 tahun itu sedang makan malam bersama Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Di Jakarta Maarten Paes mengurus proses naturalisasi. Ia menjalani serangkaian tahapan, dari mulai medical check up, pemeriksaan oleh Badan Intelijen Negara (BIN) sampai proses administrasi lain di Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).
“Proses naturalisasi untuk Maarten Paes terus berlanjut,” tulis PSSI.
Diinformasikan, Maarten Paes terbang dari Dallas, Amerika Serikat ke Jakarta, Indonesia. Ia juga sempat bertemu nenek dan orang tuanya.
Bahkan saat pamitan mau mengikuti proses naturalisasi dan memperkuat Timnas Indonesia, Maarten Paes sempat menangis karena merasa akan membela bangsa dan negara darimana neneknya berasal.
“Maarten Paes sempat menangis saat pamitan ke nenek dan orang tuanya saat karena mau membela Timnas Indonesia,” tutur Ketum PSSI, Erick Thohir.
Memperoleh Maarten Paes ini merupakan momen emas bagi Timnas Indonesia. Sebab ia berposisi sebagai kiper, berbeda dengan proses naturalisasi pemain lainnya yang merupakan pemain di berbagai lini.
Maarten Paes memiliki darah Indonesia dari neneknya yang berasal dari Maluku. Ia kelahiran Nijmegen, Belanda pada 14 Mei 1998.
Karier sepakbola profesional terkini, Maarten Paes memperkuat tim liga utama Amerika Serikat atau Major League Soccer dengan memperkuat FC Dallas.
Selama menjalani karier di FC Dallas, Maarten Paes berpengalaman bentrok langsung dengan megabintang sepakbola dunia, Lionel Messi.
Selama memperkuat di FC Dallas, Maarten Paes berpengalaman menghadang tendangan-tendangan Lionel Messi, dan sempat kebobolan dua kali oleh La Pulga, megabintang asal Argentina yang bermain untuk Inter Miami CF.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.