SUARA CIREBON – KPU Majalengka menggelar simulasi pemungutan dan perhitungan suara berbasis pemilih riil, Pemilu 2024.
Simulasi ini bertempat di Desa Leuwiseeng, Kecamatan Panyingkiran, Rabu, 31 Januari 2024.
Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Majalengka, Teguh Fajar Putra Utama mengatakan, simulasi ini bertujuan untuk mempraktikkan tata cara pemungutan dan penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS).
“Simulasi ini untuk bisa memastikan kesiapan perangkat kita di jajaran badan adhok dalam pelaksanaan pemungutan dan perhitungan suara,” kata Teguh.
Dalam pelaksanaanya, lanjut Teguh, simulasi melibatkan secara langsung pemilih yang sesungguhnya (riil) di TPS 03 Desa Leuwiseeng.
“Hasil simulasi ini nantinya akan menjadi bahan kajian analisa dan evaluasi khususnya pada durasi waktu yang dibutuhkan dalam proses pencoblosan di bilik suara,” jelasnya.
Simulasi perhitungan yang dilakukan mencangkup semua jenis surat suara. Mulai dari Presiden dan Wakil Presiden, DPR RI, DPD RI, DPD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Majalengka, Eman Suherman, mengapresiasi langkah persiapan yang dilakukan KPUD Majalengka.
“Ini merupakan langkah yang inovatif bagaimana KPU sebagai penyelenggara Pemilu. Simulasi ini maka akan memberikan gambaran tentang sukses atau tidaknya pemilu itu sendiri dilaksanakan,” katanya.
Dari simulasi ini, imbuh Eman, dapat mengukur hal-hal apa yang harus dipersiapkan, persoalan apa yang harus dihadapi. Sehingga diketahui langkah apa yang dapat dilakukan.
“Saya berharap hasil dari simulasi pemungutan dan perhitungan suara ini tidak hanya dapat diketahui oleh warga disini saja, akan tetapi harus dapat tersosialisasikan kepada seluruh wilayah di Kabupaten Majalengka,” harapnya.***
Dapatkan update berita setiap hari dari suaracirebon.com dengan bergabung di Grup Telegram “Suara Cirebon Update”. Caranya klik link https://t.me/suaracirebon, kemudian join. Sebelumnya, Anda harus install dan daftar di aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.