SUARA CIREBON – Jurusan Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) Sekolah Tinggi Agama Islam Kuningan (STAIKU) menggelar webinar bertema Smart Parenting di Era Society 5.0 yang diikuti sekitar 300 peserta, Sabtu, 9 Maret 2024.
Dalam kesemapatan tersebut, Ketua PIAUD STAIKU, Mar’atus Salamah SPd MPd memaparkan, pentingnya pola asuh yang baik sesuai perkembangan zaman yang harus dirancang oleh orang tua maupun calon orang tua.
Para orang tua atau calon orang tua diharapkan bisa mampu merancang pola asuh yang baik, sesuai dengan perkembangan zaman.
Untuk itu, kata Mar’atus Salamah, pihaknya memilih tema tersebut untuk membantu para orang tua atau calon orang tua merancang pola asuh yang baik sesuai dengan perkembangan zaman.
Menurutnya, pola asuh yang baik dapat dilihat dari bagaimana orang tua mampu memahami apa yang dibutuhkan anak, bukan hanya melihat apa yang orang tua inginkan. Sehingga, pola asuh yang baik dirancang sesuai dengan kebutuhan anak.
“Seringkali orang tua memberikan pengasuh kepada anak-anaknya dengan berlandaskan apa yang menurut mereka terbaik, bukan kepada apa yang anak mereka butuhkan. Sebab yang di anggap baik menurut orang tua belum tentu itu yang di butuhkan oleh anaknya,” katanya.
Mar’atus memaparkan, faktor pola asuh turun temurun yang orang tua dapatkan dari orang tuanya dulu, menjadi faktor utama yang mempengaruhi pola asuh seperti apa yang akan mereka terapkan ke anak- anak mereka.
Contohnya, sambung Mar’atus, yaitu pola asuh otoriter. Biasanya pola asuh seperti ini sering kali digunakan oleh orang tua yang dulunya juga mendapat pengasuh yang sama dari orang tuanya.
“Kebutuhan di sini tentunya berbeda dengan keinginan. Sesuatu yang anak utarakan kepada orang tuanya adalah sesuatu yang mereka inginkan bukan mereka butuhkan,” jelasnya.
Misalnya, kata Mar’atus, ketika anak ingin memiliki handphone baru. Padahal, jika dilihat handphone yang sekarang anak gunakan masih layak untuk dipakai. Namun, yang saat ini anak butuhkan adalah mengikuti les atau private untuk meningkatkan kemampuan kognitifnya.
“Tentunya orang tua yang bijak akan lebih mementingkan kebutuhan anak, bukan keinginan anak,” ucapnya.
Dia juga mengatakan, orang tua yang sering kali memanjakan anaknya adalah mereka yang menerapkan pola asuh permissive indulgent.
Menurutnya, pola asuh ini memberikan efek yang kurang baik untuk tumbuh kembang anak di masa depan.
Sementara, Ketua STAIKU, Dedy Setiawan ME menerangkan, webinar ini adalah sebagai bentuk implementasi dari adanya MoU dalam bidang webinar nasional dengan mengangkat tema atau isu-isu yang sedang hangat di Indonesia.
“Salah satunya adalah smart parenting di era Society 5.0 dengan menggandeng dosen-dosen yang memang ahli di bidangnya. Salah satunya adalah ibu Mar’atus Salamah MPd. Beliau merupakan Ketua Program Studi PIAUD STAIKU yang sangat konsen dalam pendidikan anak usia dini,” ujarnya.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.