SUARA CIREBON – Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo menyatakan, Mabes Polri menerjunkan tim khusus untuk mengevaluasi penanganan kasus Vina Cirebon.
Listyo Digit telah menginstruksikan Divpropam dan Irwasum untuk terjun melakukan pemeriksaan ulang penanganan kasus Vina Cirebon.
Propam dan Irwasum akan bersama-sama dengan Bareskrim Mabes Polri, turun ke Polda Jabar serta Polres Ciki (Cirebon Kota) untuk memeriksa ulang penanganan kasus Vina Cirebon.
“Kita turunkan Propam dan Irwasum untuk menindaklanjuti kasus Vina,” tutur Kapolri Listyo Sigit, Jumat 19 Juli 2024.
Instruksi Kapolri Listyo Sigit dengan menerjunkan Propam dan Irwasum menjadi babak baru penanganan kasus Vina Cirebon yang sangat kontroversial.
Apa yang disampaikan Kapolri Listyo Sigit merupakan kelanjutan dari pernyataan sebelumnya terkait penanganan kasus Vina Cirebon.
Sebelumnya, Kapolri Listyo Sigit menilai penanganan kasus Vina Cirebon sejak awal tidak menggunakan scientific crime investigation.
Karena itu, hasilnya tidak bisa dipertanggungjawabkan dan bias secara ilmiah. Ini yang memunculkan persoalan di tingkat pembuktian.
“Sejak awal kasus Cirebon (Kasus Vina Cirebon) tidak berdasarkan scientific crime investigation,” tutur Kapolri Listyo Sigit.
Pernyataan Kapolri Listyo Sigit disampaikan melalui amanat dalam wisuda PTIK yang dibacakan Wakapolri Komjen pol Agus Andrianto.
Untuk penanganan belakangan ini, Kapolri Listyo Sigit mengungkapkan tim Propam dan Irwasum telah terjun ke Polda Jabar dan Polres Ciko.
“Kita sudah terjunkan. Mereka sedang memperdalam semua masukan terkait penanganan kasus Vina ini,” tutur Kapolri Listyo Sigit.
Dalam kesempatan itu, Kapolri Listyo Sigit juga berjanji, hasil dari Propam dan Irwasum akan disampaikan secara terbuka dan objektif.
:Nanti akan kita umumkan hasilnya. Kita akan transparan dan objektif,” tutur Kapolri Listyo Sigit.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.