SUARA CIREBON – Partai NasDem telah mengeluarkan rekomendasi pasangan calon (paslon) yang akan diusung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Kabupaten Cirebon, yakni pasangan H Imron-H Agus Kurniawan Budiman (Jigus).
Hal itu dikemukakan Ketua DPD NasDem Kabupaten Cirebon, Asep Zaenudin Budiman kepada awak media, Selasa, 13 Agustus 2024.
“NasDem telah mengeluarkan rekomendasi untuk pasangan calon yang akan diusung dalam Pilkada Cirebon. Rekomendasi tersebut diberikan kepada H Imron dan H Agus Kurniawan Budiman atau Jigus,” ujar Asep.
Menurut Asep, keputusan yang diambil pihaknya ini sudah mendapatkan persetujuan dari DPW NasDem. Kini pihaknya menunggu keputusan dari PDIP terkait hasil rekomendasi partainya tersebut.
“Saat ini kami menunggu PDIP yang sejauh ini belum mengeluarkan rekomendasi. Kami juga menunggu Imron pulang dari Mekkah,” ujarnya.
Terkait koalisi dengan PKS, Asep menegaskan, keputusan ini tidak mengkhianati kesepakatan dengan partai khususnya PKS. Partai NasDem dan PKS menegaskan komitmen untuk tetap solid dalam koalisi dan memastikan tidak ada pihak yang ditinggalkan dalam pengambilan keputusan penting.
“NasDem dan PKS masih berada dalam satu bingkai koalisi yang solid. PKS-NasDem tidak ada yang ditinggalkan dan meninggalkan. Kami masih tetap berkoalisi,” tegasnya.
Asep menegaskan, PKS telah memberikan sinyal positif untuk mengusung Jigus meski secara resmi belum ada pembicaraan yang mendalam. Ia memastikan, PKS nantinya akan jadi partai pengusung pasangan Imron-Jigus.
“Dalam rekomendasi ini kan untuk dua nama. Jadi PKS jelas ditarik, kan itu awal komitmen dengan NasDem,” tambah Asep.
Ia menambahkan, partainya tidak ingin mengulangi pengalaman buruk Pilkada 2018, di mana NasDem ditinggalkan PDIP di detik-detik akhir pendaftaran ke KPU.
“Karena saat ini DPC dan DPD PDIP sudah sudah menyetujui Jigus untuk menjadi wakil dari Imron. Saat ini kami tinggal menunggu keluarnya rekomendasi resmi dari PDIP. Tapi nanti yang mengambil rekomendasi harus Imron langsung,” tandasnya.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.