SUARA CIREBON – Irvina Ryder, ibu dari Kimberly Ryder sangat murka saat mengetahui anaknya dijatah Rp2 juta per bulan oleh suaminya Edward Akbar.
Irvina Ryder yang ditemui di Pengadilan Agama Jakarta pusat pada Rabu, 3 Oktober 2024, mengatakan, jatah nafkah yang diberikan oleh Edward Akbar itu tidak cukup untuk membiayai kebutuhan keluarga, terutama dengan dua anak yang harus dibesarkan.
“Lu pikir deh, Rp2 juta sebulan cukup nggak buat kehidupan kalian? Ini Rp2 juta untuk anak 2, udah 4, pembantu, listrik, air, transport, servis mobil, itu anak gue lho. Halo ke mana otak lu, tapi Alhamdulilah mestinya lu bersyukur, anak gue tuh, mencintai kamu,” kata Irvina Ryder.
Irvina Ryder semakin geram terhadap menantunya itu, ketika ia mengetahui bahwa Kimberly Ryder mengalami KDRT (Kekerasan Dalam Rumah Tangga) sejak tahun 2019.
“Dia (Kimberly) dari tahun 2019 udah disiksa, itu saya nggak tahu lho. Kalau saya tahu dari 2019 udah cut,” sambungnya.
Namun Irvina Ryder bersyukur anaknya tidak mengalami cacat fisik yang serius.
“Dari 2019 lu lempar jam tangan, iPhone, handphone. Terus ya Alhamdulilah enggak terlalu cacat anak saya,” ungkapnya.
Ia juga merasa heran, kenapa Edward Akbar berusaha mempertahankan rumah tangganya dengan Kimberly Ryder, meskipun telah menjatuhkan talak tiga.
“Sekarang ya aduh lu mau minta balik ke anak saya, aduh, enggak mungkin juga kali, udah ditalak 3, lu gituin anak saya, dari 2019 lu lempar jam tangan, Iphone, handphone. Terus ya Alhamdulilah enggak terlalu cacat anak saya,” tutup Irvina Ryder.
Diketahui Kimberly Ryder menggugat cerai Edward Akbar ke Pengadilan Agama Jakarta Pusat pada Jumat,12 Juli 2024. gugatan cerai tersebut terdaftar di PA Jakpus, nomor 916/Pdtg/2024/PAJP.***
Simak update berita dan artikel lainnya dari kami di Google News Suara Cirebon dan bergabung di Grup Telegram dengan cara klik link Suara Cirebon Update, kemudian join.