LEMAHABANG, SC- Operasi rutin yang dilaksanakan Jajaran Unit Lalulintas Polsek Lemahabang, diharapkan mampu meminimalisir terjadinya kecelakaan dan pelanggaran berlalulintas. Sayangnya, masih banyak pengguna kendaraan yang tidak taat aturan, termasuk para pelajar yang menggunakan kendaraan roda dua tanpa menggunakan helm pengaman.
Dengan masih banyaknya pelanggaran lalulintas tersebut, khususnya para pelajar, Panit 1 Unit Lalulintas Polsek Lemahabang, Iptu Elevando, menuturkan pada Suara Cirebon, Rabu (26/02) saat melaksanakan operasi rutin di Jalan Raya sekitar Gebah-Sigong.
BACA JUGA: 8.192 Keping E-KTP Didistribusikan
“Kami selama ini sudah kerap kali melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah yang berada di wilayah hukum Kecamatan Lemahbang, dimana dalam setiap kami melakukan sosialisasi tersebut, selalu menekankan kepada para siswa yang menggunakan kendaraan bermotor harus selalu memakai helm, ini merupakan kebijakan kami untuk para pelajar, jadi hanya dengan menggunakan helm selama berada di wilayah hukum Lemahabang, tidak akan kami lakukan penilangan “ ujarnya.