KOTA CIREBON, SC- Penyaluran bantuan berupa alat pelindung diri (APD) ke Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon terus mengalir, kini Pemkot Cirebon mendapatkan bantuan APD dari mantan Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita melalui Yayasan Sehati.
Dikatakan Walikota Cirebon Drs H Narshrudin Azis, bantuan yang diberikan Enggar sudah kedua kalinya dengan bentuk bantuan serupa, namun, bantuan APD saat ini lebih lengkap.
“Merupakan bantuan yang kedua dari pak Enggar dengan yayasan sehati berikan bantuan dalam bentuk alat pelindung diri (APD) dan kali ini bantuan APD ini sangat lengkap. Karena bukan saja masker, tapi alat-alat yang lain,”katanya kepada Suara Cirebon, Rabu (29/4/2020).
Baca Juga: Update Virus Corona di Kota Cirebon, Positif Corona per 2 Mei 2020 Bertambah
“Ini upaya nyata salah satu putra terbaik di Kota Cirebon, walaupun beliau aktivitasnya di Jakarta tapi beliau sangat memperhatikan kondisi kampung halamannya,” tambah Azis.
Atas bantuan APD ini, Azis haturkan terimakasih kepada Enggartiasto serta jajaran Yayasan Sehati, diharapkan, bisa memotivasi Pemerintah Kota Cirebon untuk terus menjalankan tugas di tengah pandemi ini.
“Juga masyarakat agar saling bahu membahu mengatasi dan memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Cirebon ini,” ujarnya.
Baca Juga: Walikota Minta Warga Disiplin Tangani Covid-19
Bantuan rapid test dan APD ini, lanjut Azis tentunya akan disalurkan, kepada Dinas Kesehatan dan Rumah Sakit Gunungjati untuk melanjutkan rapid test yang sudah berjalan.
Selain itu, Azis juga mengakui untuk penanganan Covid-19 di Kota Cirebon, pihaknya sudah memesan beberapa APD, namun, kedatangan APD ini tidak sekaligus.
Baca Juga: KAI Kembalikan Uang Tiket
“Tidak sekaligus, tapi bengangsur, dengan adanya tambahan bantuan APD dari Pak Enggar melaui yayasan Sehati ini, bisa kita pergunakan untuk melanjutkan test ke ODP ataupun PDP,” katanya. (M. Surya)