MAJALENGKA, SC- Rasa penasaran warga di wilayah Kecamatan Ligung terhadap proyek pembangunan di Desa Ligung Lor, akhirnya terjawab. Di lokasi pembangunan yang masih berlansung itu, nantinya akan menjadi gudang, bukan pabrik seperti kabar beredar di masyarakat.
Hal itu disampaikan Dadan Taufik yang mengaku sebagai penanggungjawab proyek pembangunan yang sempat disebut “tak bertuan”, karena sangat minimnya informasi tentang proyek tersebut, termasuk dari pihak Kecamatan Ligung. “Proyek itu bertuan, dan saya penanggungjawabnya,” kata Dadan melalui sambungan telepon, Selasa(8/9/2020).
Menurut Dadan, pembangunan yang tengah dilaksanakan itu peruntukannya bukan bagi pabrik, tetapi gudang.Tetapi ia tidak menerangkan untuk gudang apa, milik perusahaan atau milik perseorangan. “Yang pasti itu bukan untuk pabrik, tetapi gudang,” ujarnya.
Terkait perijinan lokasi ataupun pembangunannya lanjutnya saat ini masih dalam proses. “Untuk perizinannya sedang kami lakukan dan masih berproses,” tukasnya.
BACA JUGA: Warga Ligung Pertanyakan Proyek Tak Bertuan
Diberitakan sebelumnya, warga di wilayah Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka dibuat penasaran dengan proyek pembangunan yang berlokasi di Desa Ligung Lor. Sehingga muncul spekulasi di masyarakat bahwa nantinya di lokasi itu akan beroperasi pabrik baru.
Kabar bahwa bangunan itu nantinya peruntukanya untuk pabrik memantik opini lain, mengingat lokasinya yang relatif dekat dengan fasilitas umum seperti sekolah dan Puskesmas Ligung. (Dins)